Breaking News

Kasrem 162/WB Tutup TMMD di Pekat

Dompu (postkotantb.com) - Bertempat di lapangan bola Desa Calabai Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu Rabu (2/8) pukul 09.30 Wita dilaksanakan upacara penutupan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 99 tahun 2017 Kodim 1614 Dompu. yang dimana Upacara diawali dengan pembacaan laporan singkat Komandan satuan tugas TMMD T.A 2017 oleh Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Arief Hadiyanto , S.I.P  yang dilanjutkan dengan pendatanganan naskah program hasil TMMD ke 99.

TMMD yang bertema "Dengan semangat kemanunggalan TNI dan Rakyat kita percepat pembangunan di daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka menjaga keutuhan wilayah NKRI" tersebut ditutup oleh Kasrem 162/Wira Bhakti,  Letkol inf Heri Setiyanto yang bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kegiatan penutupan tersebut.

Sebagai Komandan Upacara adalah Lettu Inf. Ibrahim dan Perwira Upacara, Kapten CPL Rusdi Mail.
Dalam amanat singkatnya, Kasrem menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah daerah Kabupaten Dompu dan pemerintah kecamatan dan desa yang ada di kecamatan Pekat serta segenap masyarakat Kecamatan Pekat yang telaj mendukung terselenggaranya pelaksanaan TMMD 2017 Kodim 1614 Dompu sejak tanggal 4 Juli 2017 lalu.

"Dengan penuh kebersamaan serta dilandasi semangat gotong royong dan kemanunggalan TNI bersama segenap komponen masyarakat yang telah bahu membahu menyelesaikan program TMMD yang ke-99. Kebersamaan ini  merupakan sinergitas yang positif dalam membangun bangsa pada masa sekarang ini.
Disebut Kasrem program TMMD ini telah dimulai sejak tahun 1980 dengan sebutan program ABRI masuk desa (AMD).

Selesai upacara penutupan di lanjutkan dengan acara tambahan dan kegiatan tambahan diantaranya, Pemberian bantuan berupa Bingkisan, Al-Quran, Jam Dinding dan Tedung / Alat pure. selanjutnya dilakukan pertunjukan tarian masal TMMD dan tarian saremba tembe dari Dompu dan diakhiri dengan melaksanakan baksos kesehatan yang dilaksanakan BKKBN dan KB kesehatan oleh Dikes Dompu berupa pengobatan gratis, sunatan masal, donor darah, pelayanan KB dan bazar/pasar murah.
  
Selesai acara tersebut, dilaksanakan peninjauan lokasi/sasaran pelaksanaan TMMD oleh Kasrem 162/WRB Letkol Inf Hery setiayanto S.I.P beserta rombongan.


Hadir pada acara oenutupan TMMD, Bupati Dompu, Drs H. Bambang M. Yasin beserta unsur pimpinan SKPD dan FKPD Kabupaten Dompu, KasiTer Korem 162/WRB, Kasdim 1608/Bima, Kepala BRI cabang Dompu, Camat, Kades se Kec Pekat, Toga , tomas dan todat Kecamatan Pekat, Ketua Persit KCK cabang XXVIII  Kodim 1614/Dompu, para tamu undangan dan peserta upacara sekitar 900 orang.

Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin menyampaikan rasa terima kasih atas pengabdian tulus TNI dalam melaksanakan kegiatan TMMD yang bertujuan untuk bersama menyejahterakan masyarakat. Sebagaimana diketahui, TMMD di Kecamatan Pekat yang berlangsung sebulan tersebut dilakukan kegiatan fisik berupa pembukaan jalan ekonomi serta perbaikan rumah-rumah ibadah. Sedangkan kegiatan non fisik berupa penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat.(rijal)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close