Breaking News

Dirasa Tidak Efektif Suhaili-Amin Akan Kurangi Kampanye Monologis

Wakil Tim Pemenangan Suhaili-Amin Ardany Zulfikar Jelaskan Hasil Rapat Tim Koalisi

Mataram (postkotantb.com)- Dirasa tidak efektif kegiatan kampanye monologis dengan menghadirkan massa puluhan ribu akan di kurangi pada kampanye tahap dua ini.

Demikian salah satu hasil rapat tim koalisi Suhaili-Amin yang di gelar di Kantor DPD Golkar NTB, Selasa (20/3). Wakil Ketua Tim Pemenangan Suhaili-Amin dari Partai Nasdem, Ardany Zulfikar menjelaskan, ada beberapa poin hasil rapat terkait dengan persiapan kampanye tahap dua yang segera akan di gelar.

Salah satu yang mendapat perhatian adalah pelaksanaan kampanye monologis dengan menghadirkan massa dalam jumlah puluhan ribu orang. Menurut Ardany kampanye monologis memang memberikan kesan yang sangat luar biasa, namun dari segi energi, waktu dan biaya sangat menguras.

Kesepakatan dalam rapat tim koalisipun akhirnya mengurangi kegiatan "show force" dan lebih mengefektifkan blusukan yang turun langsung ke masyarakat. Selain langsung menyentuh masyarakat juga efisiensi waktu serta biaya.

"salah satu hasil rapat yang paling urgen yakni mengurangi kegiatan kampanye yang melibatkan massa dalam jumlah besar, ini ternyata tidak efektif dan kami ganti dengan blusukan ke masyarakat," paparnya.

Sementara calon gubernur NTB Suhaili FT juga mengatakan dirinya akan lebih mengutamakan turun ke masyarakat, menyerap aspirasi serta keluhan masyarakat di bandingkan menggelar kampanye dengan mengerahkan puluhan ribu massa.(RZ)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close