Breaking News

Lalu Abdul Hadi Faisal Terancam Lengser Sebagai Ketua PHRI NTB

Ketua Dewan Pembina dan Penasehat PHRI I Gusti Lanang Patra menyatakan ketua PHRI NTB Lalu Abdul Hadi Faisal terancam lengser dari jabatannya
Mataram (postkotantb.com)- Ketua Persatuan Hotel Restauran Indonesia (PHRI) wilayah Nusa Tenggara Barat, Lalu Abdul Hadi Faisal terancam di lengserkan sebagai ketua. 

Badan pembina dan penasehat PHRI I Gusti Lanang Patra menjelaskan, Lalu Abdul Hadi Faisal kini tidak lagi berafiliasi terhadap salah satu hotel paska D'Praya hotel dimana Hadi Faisal bernaung telah berpindah kepemilikan. 

Lebih jauh Lanang Patra mengatakan adapun syarat menjadi ketua PHRI adalah pemilik hotel, Komisaris atau pemegang saham. Namun bila ketiga syarat tersebut tidak memenuhi unsur, seorang pegawai di hotel tersebutpun bisa ikut dalam musda pemilihan ketua PHRI dengan syarat mendapatkan rekomendasi dan kuasa dari pemilik hotel, komisaris atau pemegang saham di hotel tersebut. Sementara posisi Hadi Faisal menurut Lanang Patra kini tidak membawahi hotel manapun dan tidak memegang kuasa dari pemilik hotel manapun. 

"Jadi dulu Pak Hadi Faisal maju sebagai calon ketua karena memegang mandat dari pemilik hotel D'Praya, namun sejak kepemilikan D'praya telah berganti secara otomatis pak Hadi tidak lagi mendelegasikan hotel manapun," paparnya. 

Atas persoalan ini BPP PHRI NTB akan mengirimkan surat ke pengurus PHRI pusat untuk di tindak lanjuti. Lanang Patra membocorkan pengurus pusat PHRI kemungkinan akan memrintahkan pengurus PHRI NTB untuk melakukan musyawarah daerah luar biasa atau ketua PHRI di PAW. 

Lalu Abdul Hadi Faisal yang di konfirmasi persoalan ini tampaknya menghindar dan enggan membahasnya. Ia hanya menyatakan sampai saat ini dirinya masih menjadi ketua PHRI sesuai hasil keputusan musda beberapa waktu lalu.(RZ)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close