Breaking News

Jelang Pilpres Satlantas Polres Loteng Rapat Kordinasi Kelancaran Lalulintas

Kasat Lantas Polres Loteng AKP Suherdi memasang helm ke anggota Kodim 1620/Praya sebagai bentuk simbol keselamatan berkendara
Lombok Tengah (postkotantb.com)- Bertempat di Makodim 1620/Praya Satuan Lalulintas Polres Lombok Tengah menggelar rapat kordinasi situasi dan kondisi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas ( Kamseltibcar Lantas ) dan meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta meningkatkan kepercayaan masyarakat atas pelaksanaan tugas Polri selaku pelindung, pengayom, pelayan masyarakat, menegakan hukum dan memelihara  keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di wilayah Polres Lombok Tengah.

Rapat ini bagian dari persiapan menjelang pelaksanaan Pilpres dan Pileg 2019. Adapun yang hadir pada rapat kordinasi ini adalah KPU Loteng, Jasa Raharja dan Anggota Kodim 1620/Praya. Kasat Lantas Polres Loteng AKP Suherdi menjelaskan rapat kordinasi dan sosialisasi ini upaya Satlantas bersama stake holder terkait untuk menyukseskan Pilpres dan Pileg. 

Lebih jauh Herdi sapaan akrabnya mengatakan sosialisasi materi UU No 22 tahun 2009 tentang Lalulintas dan Angkutan Jalan sekaligus meningkatkan sinergisitas TNI/Poli menjelang pelaksanaan Pilpres dan Pileg 2019.

"Materi yang disampaikan tentang UU No 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan angkutan jalan (secara umum) demikian juga bagaimana tentang penanganan kecelakaan Lalu Lintas dan Klaim Asuransi," paparnya. 

Selain itu Kasat Lantas juga mensosialisasikan program pelayanan publik seperti E-Tilang dan Sim Online. Sementara dari Jasa Raharja juga mensosialisasi klaim asuransi kecelakaan lalulintas. Sementara dari KPU memberikan pemahaman dan sosialisasi tahapan proses pemilu baik pilpres maupun pileg. Di akhir acara Kasat Lantas AKP Suherdi memperagakan penggunaan helm sebagai bentuk keselamatan lalu lintas.(RZ) 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close