Breaking News

Gerbong Mutasi Bergerak, Sejumlah Pejabat Tergeser Dari Kursi Panas

Gubernur ntb lantik 21 pejabat di lingkup Pemprov NTB
Mataram (postkotantb.com)- Rotasi pejabat di lingkup pemerintahan Provinsi NTB kembali di lakukan. Setelah sebelumnya sejumlah pejabat fungsional di geser dan di lantik, hari ini, Senin (6/5) Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah kembali melakukan penyegaran posisi sejumlah pejabat eselon dua. 

Tercatat sedikitnya enam pejabat eselon dua di geser dari jabatan semula. Pejabat yang di mutasi diantaranya Kepala Dinas Sosial Akhsanul Khalik di geser dan menjabat sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB menggantikan Muhammad Rum. Sementara M. Rum sendiri mengisisi jabatan sebagai asisten gubernur bidang ekonomi, pembangunan dan infrastruktur. 

Sementara Kepala Bappeda Ridwansyah di geser ke jabatan baru yakni Asisten dua Setda NTB, posisi Ridwan di Bappeda NTB di isi mantan Kadis PU NTB Wedha Magma Ardhi. Suruji juga di geser dari jabatannya sebagai Kepala Dinas Pendidikan. Posisi Suruji di gantikan Rusman yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BPSDM. Sementara Suruji saat ini menjabat Staf Ahli gubernur bidang sosial.

Pejabat lainnya yang di mutasi adalah Tri Budi Prayitno. Mantan Kadis Kominfotik ini mengisi jabatan sebagai kepala BPSDM menggantikan Rusman. Sementara posisi Ahsanul Khalik di Dinas Sosial di gantikan oleh T. Wismaningsih yang sebelumnya menjabat sebagai staf ahli gubernur bidang sosial.

Gubernur NTB usai melantik pejabat teras pemprov NTB menyatakan, mutasi tersebut sebagai bagian dari penyegaran organisasi dan di sesuaikan dengan kebutuhan. Zulkieflimansyah membantah bila mutasi di dasarkan pada persolan "Like atau Dislike". Zul menegaskan proses mutasi pejabat telah melalui tahapan dan proses dan sesuai prosedur.

"Jadi ada pejabat yang terlalu lama di posisi tertentu, tentu itu akan membuat jenuh dan perlu ada penyegaran, selain itu mutasi ini di sesuaikan dengan kebutuhan, bukan dasar like atau dislike ya," tegasnya.

Gubernurpun meminta agar pejabat yang menduduki jabatan baru untuk segera beradaftasi dan segera bekerja. "Segera bekerja tentu itu yang kita inginkan, memang butuh waktu beradaftasi tetapi saya rasa tidak ada yang terlalu beda, semoga kinerjanya semakin meningkat," pungkas Zulkieflimansyah.(RZ)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close