![]() |
Ahsanul Khalik mengembalikan berkas pendaftaran sebagai calon walikota Mataram di Partai Golkar |
Mataram (postkotantb.com)- Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Nusa Tenggara Barat, Ahsanul Khalik ikut meramaikan bursa bakal calon kepala daerah Kota Mataram.
Tidak tanggung tanggung empat partai politik menjadi pelabuhan Ahsanul untuk maju pada pilwali tahun 2020 nanti. Ke empat partai politik tempat Ahsanul mendaftar yakni Partai Golkar, Partai Nasdem, PPP dan PAN.
Adapun jargon yang di usung oleh mantan camat Cakranegara ini adalah Mataram Bersinar yang merupakan refresentasi dari bersih, sehat, indah, aman dan religius. Birokrat yang juga pernah menduduki posisi kepala dinas sosial di Kota Mataram ini mengaku maju pada pilwali Kota Mataram karena berbagai pertimbangan.
Dua kali menjabat kepala OPD di Kota Mataram sebelum hijrah ke Provinsi menjadi modal kuat mengetahui seluk beluk Kota Mataram dengan segala heterogenitas nya. Menurut AKA demikian panggilan akrab nya mengatakan pembangunan di Kota Mataram harus berkesinambungan (Sustainable), dan ia optimis bakal mampu merubah wajah Kota Mataram.
"Jadi saya maju bukan ujug ujug banyak pertimbangan yang membuat saya maju, dan saya yakin akan mampu membuat Kota Mataram menjadi lebih baik," ujar nya.
Disinggung persaingan dengan bakal calon lainnya termasuk pertemuan tiga tokoh parpol yakni Dr. Zul Gubernur NTB sekaligus pengurus DPP PKS, Rahmat Hidayat Ketua DPD PDIP NTB dan Haji Bambang Kristiono anggota DPR RI dari Gerindra dimana kuat dugaan juga membahas terkait pilkada di NTB termasuk Kota Mataram, AKA menilai pertemuan tersebut suatu hal yang biasa dan politik ujarnya sangat dinamis dan bisa berubah setiap saat.
"Pertemuan itu membuat saya semakin terpacu dan saya yakin pertemuan tersebut belum final, politik sangat dinamis dan bisa berubah setiap saat," papar nya.
AKA menilai semua bakal calon mempunyai peluang yang sama bahkan dengan petahana sekalipun. Dengan kompleksitas persoalan Kota Mataram ia yakin akan mampu memberikan solusi terhadap persoalan tersebut.
Disinggung bakal calon wakil walikota yang akan mendampingi nya, AKA menyatakan tidak membatasi latar belakang bakal calon wakil walikota nantinya. Namun yang pasti tegas AKA bakal calon wakil walikota yang akan mendampingi nya harus mampu mengimbangi kinerja nya untuk memperbaiki Kota Mataram menjadi lebih baik.(RZ)
0 Komentar