Breaking News

Setelah Mandalika dan IC, Kemenparekraf Pilih Sekotong Menjadi Destinasi BISA

Wakil Gubernur NTB Hj. Sitti Rohmi Djalilah Bersama Bupati Lobar mengunjungi Sekotong. Kemenparekraf RI memilih Sekotong sebagai destinasi wisata BISA setelah Mandalika dan IC
Lombok Barat (postkotantb.com)- Usai dengan Mandalika dan Islamic Center, Sekotong Lombok Barat kini menjadi salah satu destinasi wisata yang terpilih untuk mengembangkan program BISA Kemenparekraf RI.

Direktur bidang kelembagaan Kemenparekraf Reza Fahlevi menyampaikan Kemenparekraf telah menyiapkan panduan untuk pemerintah provinsi dan kabupaten di seluruh indonesia untuk penerapan CHSE dan Program BISA ini.

"Kami juga akan memberikan penghargaan kepada destinasi di daerah daerah untuk yang menerapkan CHSE ini dengan baik. Melalui program BISA inilah kami membantu untuk bagaimana CHSE bisa dilaksanakan dengan baik," ujarnya.

Reza berharap melalui program BISA destinasi wisata akan kembali hidup meski harus tetap mengikuti panduan protokol covid-19.

"Tentunya kami berharap program BISA ini dapat membantu masyarakat dan kita semua siap untuk menyambut era yang lebih baik setelah pandemi covid-19 ini berlalu. Terang Reza.


Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat Hj.Sitti Rohmi Djalillah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi atas program BISA dari Kemenparekraf yang sangat membantu dalam mengangkat kembali eksistensi kepariwisataan di Nusa Tenggara Barat.
"tugas kita kedepan adalah bagaimana kita menjaga program yang sudah sangat baik ini, mari kita terus tingkatkan kesadaran kita untuk bagaimana mampu secara continue menerapkan protokol yang sudah di tetapkan" ucapnya.

Wagub juga mengingatkan agar masyarakat tetap mengikuti protokol kesehatan covid-19. "mari kita bersama sama jaga kesehatan bersama, gunakan masker ketika bepergian dan jangan lupa mencuci tangan dengan sabun sehingga Bersih, Indah, Sehat, Aman ini benar benar bisa terealisasikan dengan baik dalam kehidupan sehari hari. Jelasnya.

Di akhir sambutannya Wagub meminta agar semua elemen dan stake holder di bidang pariwisata dapat menjaga destinasi wisata yang telah di tetapkan oleh Kemenparekraf agar menjadi lebih baik.

"Mari kita bersama sama menjaga dan terus berjuang bersama mulai hari ini setelah di launching hingga tahun tahun berikutnya akan semakin baik dengan ikhtiar kita bersama. Tutupnya.(RZ)

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close