Breaking News

JK Sebut Tidak Perlu Datangkan Dari Luar, Armada Bus Lokal di NTB Sangat Cukup Layani MXGP Samota

 
----
Breaking News
Didin Maninggara
----


Junaidi Kasum (JK) Ketua DPD Organda NTB


Ketua Organda NTB, Junaidi Kasum yang akrab disapa JK, menyebutkan ketersediaan armada transportasi lokal sangat mencukupi untuk melayani penonton dan tim Motor Cross Grand Prix (MXGP) yang akan dilaksakanan di kawasan Samota, Sumbawa pada Juni mendatang.

Untuk itu, Organda NTB meminta kepada pemerintah agar transportasi event balap MXGP 2022 di Samota menggunakan armada bus lokal, tidak perlu mendatangkan armada dari luar NTB.

"Data yang saya terima dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organda jumlah bus di Sumbawa saja cukup. Di kabupaten Dompu ada 150 armada bus, Sumbawa 120 armada, kabupaten Sumbawa Barat 80 bus, kota Bima dan kabupaten Bima tersedia 200 armada bus. Jadi dari jumlah itu saja sudah cukup. Kami juga akan melaporkan ke Pak Gubernur kesiapan Organda," jelas JK di kediamannya Rabu larut malam (6/4/2022).

Menurut JK, kelayakan armada bus yang tersedia tidak kalah dengan bus yang didatangkan dari luar daerah.

"Untuk menjamin kelayakan bus nanti ada proses uji kelayakan untuk memastikan kelayakan bus, jadi sudah ada prosedurnya, supaya pengusaha lokal juga terlibat," ujarnya.

JK juga menekankan sinergi antara sektor transportasi dan hotel tempat dilakukan, agar skema transportasi di MXGP lebih baik dari MotoGP Mandalika.

"Skema transportasi harus lebih baik, tidak semerawut saat MotoGP Mandalika. Sinergi Organda dengan Dinas Pariwisata NTB harus dilakukan. Kami memang masih menunggu skema MXGP ini seperti apa, karena strukturnya berbeda dari MotoGP, baik penyelenggara maupun penontonnya," ungkapnya.

Terkait transfortasi udara, JK menyebut persiapan menghadapi event tersebut, Run away Bandara Sultan Kaharudin, kabupaten Sumbawa juga akan dilapisi ulang dan diperpanjang sehingga bisa didarati oleh pesawat Boeing 737 seri 300 atau Airbuss.

Sementara itu, JK mengungkapkan dalam upaya pemantapan MXGP Samota, DPD Organda NTB bersama seluruh DPC Organda se NTB akan gelar silaturrahmi dengan Gubernur NTB di Hotel Samota pada Minggu, 10 April mendatang.***

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close