Breaking News

Apresiatif, Dandim 1628/SB Beberkan Capaian Progres Satgas TMMD 114 di Desa Senayan

FOTO: Kodim 1628/SB.

KSB (postkotantb.com)- Memasuki hari ke 19 TMMD 114 Kodim 1628/SB beberapa sasaran sudah terlihat progress baik sasaran fisik maupun non fisik. Hal tersebut disampaikan Dandim 1628/Sumbawa Barat (SB), Letkol Inf Octavian Englana Partadimaja, selaku Dansatgas TMMD di Taliwang, Sumbawa Barat.

Dansatgas mengapresiasi melihat semangat anggota satgas TMMD 114 serta antusias masyarakat di tiap tiap sasaran di Lokasi TMMD 114 Kodim 1628/SB di Desa senayan hal ini bisa dilihat dari hasil Progress di setiap sasaran.

"Kebersamaan seperti ini harus terus dibina di tengah dunia milinea yang kian mengeser tatanan nilai budaya hidup gotong royong yang telah diwarisi para leluhur," pesan Dandim.

Adapun kegiatan fisik yang dimaksud,  antara lain Pembangunan Rehab Mushala Babussalam, Dusun Jembatan Kemar, RT 12, dengan luas ukuran 10,15 M × 7,9 M dengan capaian progresnya 74 persen.

Pembangunan relokasi rumah penduduk semi permanen (RTLH), ukuran 4 M × 3,5 M sebanyak 4 unit di Dusun Jembatan Kemar, dengan rincian RTLH Haeruman RT 12 mencapai 72 persen; RTLH Amaq Syukur RT 12 mencapai 72 persen; RTLH Samron Hadi di RT 12  mencapai 68 persen; dan RTLH berbentuk Rumah Panggung ukuran 4 M × 3,5 M, sebanyak 1 unit milik Amaq Napsiah di RT 10  mencapai 74 persen.

Terkait Pembukaan Jalan baru dengan panjang 2.532 M × Lebar 5 M sudah mencapai 83 persen,Pembangunan Gorong-Gorong sebanyak 8 unit di lokasi pembukaan jalan baru dengan rincian, Gorong - Gorong 1 ukuran P 240 Cm ×  L 5 M dan T 4 M mencapai 75 persen; Gorong-Gorong 2 ukuran P 240 Cm ×  L 550 Cm dan T 450 Cm  mencapai 75 persen. 

Gorong-Gorong 3 ukuran P 60 Cm ×  L 5 M dan T 170 Cm mencapai 58 persen; Gorong-Gorong 4 ukuran P 1 M ×  L 5 M, dan T 240 Cm = 70 persen; Gorong - Gorong 5 ukuran P 60 Cm ×  L 5 M, dan T 150 Cm = 66 persen; Gorong - Gorong 6 ukuran P 60 Cm ×  L 5 M, dan T 150 Cm mencapai 22 persen; Gorong - Gorong 7 ukuran P 190 Cm ×  L 5 M, dan T 330 Cm = 60 persen; Gorong - Gorong 8 ukuran P 240 M ×  L 5 M dan T 430 Cm = 70 persen.

Sedangkan pelaksanaan non fisik, berupa Penyuluhan Rekrutmen TNI mencapai 100 persen; Penyuluhan Wasbang mencapai 100 persen; Penyuluhan Pertanian dan Perkebunan mencapai 100 persen; Penyuluhan Hukum 100 persen  Penyuluhan KB Kes mencapai 100 persen; Penyuluhan Narkoba 100 persen; dan Penyuluhan Gul Bencana 0 persen.

Penyuluhan Gul Covid -19 masih 0 persen; Penyuluhan Posyandu, Stunting dan penyakit tidak menular masih  0 persen; Penyuluhan Penyakit Mulut dan Kuku 0 persen; dan Penyuluhan Kamtibmas mencapai 100 persen.

"Semoga dengan terus terpelihara semangat kebersamaan serta antusias masyarakat dapat menuntaskan semua sasaran yang nanti dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," harap Dandim.(RED/RIN)


0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close