Breaking News

Kades Gontar Taufik Jadi Nahoda Baru FK2D Sumbawa

 
Breaking News
Didin Maninggara


Mataram _ Kepala Desa Gontar, Kecamatan Alas, Muhammad Taufik kini jadi nahoda baru Forum Komunikasi Kepala Desa (FK2D) Kabupaten Sumbawa masa bakti 2022-2025.

M.Taufik terpilih melalui Musyawarah Daerah (Musda) FK2D yang digelar di Hotel Sernu, Sumbawa Besar pada Kamis, 6 Oktober 2022.

Sejumlah kalangan yang dihubungi postkotantb.com melalui telepon dari Mataram menyatakan,Taufik merupakan figur yang tepat untuk menahodai FK2D Kabupaten Sumbawa.


"Selamat Bung Taufik mengemban amanah sebagai Ketua FK2D Sumbawa," ucap Aminuddin, akrab disapa Babe Amin selaku Dewan Pembina Gabungan Jurnalis Investigasi NTB atau GJI NTB.

Sementara itu, Junaidi Kasum atau JK yang pernah menjadi Ketua FK2D Kabupaten Sumbawa Barat,  mengapresiasi terpilihnya M. Taufik.

Babe Amin, asal Alas dan JK menaruh harapan optimistis, bahwa FK2D dapat memberi kontribusi konstruktif bagi Pemda dan desa se Kabupaten Sumbawa.

Respon positif juga disampaikan Adith, putra Mapin Rea. Dia menilai Taufik sangat layak menjadi Ketua FK2D.

"Saya kenal beliau adalah Kades yang  mempunyai jiwa sosial yang tinggi, beliau Kades yang cerdas mengambil hati rakyat," ungkap Adith.

Adith berharap, semoga Bang Opik tetap amanah.

Muhammad Rais, admin WA Grup Sahabat BangZul dan Aji Rokel selaku Staf Khusus Gubernur NTB Bidang Pangan, menilai figur M. Taufik tidak saja layak memimpin FK2D Kabupaten Sumbawa, tapi juga diperkuat oleh semangat kerja dan kepedulian sosialnya yang tinggi. (red)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close