Breaking News

Karena Patung Tugu TMMD Ke-117 Itu, Kami Kembali Punya Momen untuk Gotong Royong

 




Lombok Tengah (postkotantb.com) - ADA momen bagi kami untuk bergotong royong. Dari cerita orang-orang tua kami, gotong royong yang kami lihat selama ini bahkan belum seberapa jika di banding dengan gotong royong di jaman nenek buyut kami dulu, jauh lebih erat dan dekat.

Hanya saja, hingga kami beranjak dewasa, gotong royong itu mulai hilang, perlahan memudar. Entah apa sebapnya, entah kami sadari, entah tidak. Namun, satu yang pasti, karena sebuah patung tugu TMMD Ke-117 itu kami kembali punya momen untuk gotong royong. Kami pun kembali pelan-pelan bergotong royong.

Demikian dikatakan bapak Zainal Abidin (61) salah satu warga Rancak di lokasi sasaran TMMD Ke-117 Kampung Rancak, Lingkungan Tengari Baru, Kelurahan praya, Lombok Tengah, Rabu (26/7/2023), sembari ia menerima pemberian sepatu boots gratis dari Babinsa Kelurahan Praya, Koramil 1620-01/Praya, Serma Ruhadi.


Kepada awak media, Zainal menceritakan di Kampung Rancak semuanya adalah saudara. Saudara bukan dalam arti bagian dari keluarga, melainkan dalam perasaan. Sebab warga masyarakatnya selalu merasa senasib-sepenanggungan, dan saling tolong-menolong dalam hal kebaikan.

"Pekerjaan-pekerjaan untuk kepentingan umum selalu diselesaikan bersama-sama. Satu contoh adalah membantu pembangunan gedung PAUD dan pembuatan tugu TMMD Ke-177 wilayah Kodim 1620/Loteng ini," terangnya.

Lebih lanjut, pemilik lokasi sekaligus pengurus PAUD tersebut menuturkan seiring waktu, tradisi gotong royong perlahan berubah. Dulu warga bahu-membahu saling membantu bekerja secara bersama-sama. Jika hendak membangun rumah, warga ramai-ramai datang membantu.

"Tidak sekadar membantu seperti dalam bayangan kita hari ini, bahkan tak jarang demi untuk membangun rumah seoarng warga mereka menghabiskan waktu berhari-hari, bahkan berminggu-minggu," Tuturnya.


"Namun kini semua itu tinggal cerita. Kata orang-orang tua kami dulu bahwa kami generasi penerus harus selalu saling tolong menolong. Karena itu, dengan hadirnya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-117 Ta. 2023 di Wilayah Kodim 1620/Lombok Tengah ini kami terharu," ucapnya.

Ia berharap contoh gotong royong pembangunan gedung PAUD program TMMD Kodim 1620/Loteng di Kampung Rancak mampu menjadikan cerita yang leluhur mereka tunjukkan jadi bertumbuh dalam imajinasi masyarakat, bahkan sadar bahwa gotong royong memberi manfaat yang sangat luar biasa. (Irs).

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close