Sumbawa Besar (postkotantb.com) - pasangan Calon Bupati Sumbawa dan Wakil Bupati Sumbawa Abdul Rafiq SH dan H Sahril bersilaturahmi ke para tokoh masyarakat di Sumbawa. Salah satu tokoh berpengaruh yang didatangi adalah KH. Prof Dr. Muhammad Din Syamsuddin Rabu 30 Oktober 2024 di kediamannya di Pamangong Desa Lenangguar Kecamatan Lenangguar Sumbawa.
Kedatangan kedua Paslon disambut dengan penuh rasa kekeluargaan oleh Prof Din Akrab disapa di kediamannya pada komplek PMI Dea Malela Sumbawa. Dikatakannya Kedua Paslon ini sudah lama dikenal dan sering bersilaturahmi ke pesantren baik saat Pak Rafiq menjadi Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa maupun H.Sahril sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sumbawa.
"Alhamdulillah puji Syukur kehadirat Allah dengan senang gembira saya menerima kunjungan Sahabat Saya, Adik saya Abdul Rafiq bersama H Syahrir yang saya sudah kenal lama apalagi sudah sering juga datang ke PMI Dea Malela, baik waktu itu sebagai Ketua DPRD Sumbawa dan juga Pak Sahrir yang waktu itu adalah kepala dinas pendidikan Kabupaten Sumbawa" ucapnya.
Diakuinya, pribadi pak Rafiq sudah dikenal baik bersama keluarga beliau Ahmad Bahanan yang pernah menjadi pejabat tinggi di DPR RI, kepala biro perlengkapan dan juga pernah di Biro protokol DPR zaman awal. Demikian pula Haji Sahril terakhir sering datang sebagai kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan ikut membantu pembangunan awal pesantren khususnya gedung belajar yang dibantu oleh kementerian pendidikan.
"Jadi tentu ya dengan senang hati saya menerima. Sempat melalui adik kandung saya Achmad Fahri menghubungi rencana kedatangan Pak Rafiq dan minta waktu bertemu. dan tentu ini adalah silaturahim biasa" Sebutnya.
Dalam kesempatan itu Pasangan rasa meminta restu dan arahan dalam pembangunan di Kabupaten Sumbawa. Pengamatan awak media beberapa sektor yang dibahas adalah masalah pembangunan pendidikan, adat dan budaya samawa. Perekonomian, pertanian dan peternakan dan pelayanan publik.(Indra).
0 Komentar