Breaking News

Gelar Reses, Misbah Mulyadi Diberondong Masalah Sampah Dan Modal UKM


Anggota DPRD NTB Misbah Mulyadi gelaer reses perdana, sejumlah masalah di lontarkan oleh warga diantaranya masalah modal UMKM dan sampah
Mataram (postkotantb.com)- Reses perdana anggota legislatif sejak di lantik menjadi ajang mengeluarkan uneg uneg para konstituen. 

Seperti yang terlihat di acara reses anggota DPRD NTB dari Fraksi Golkar Misbah Mulyadi yang di gelar di Delima Cafe, Rabu (6/11). Ratusan masyarakat dari dua lingkungan yakni Monjok dan Karang Genteng yang menghadiri kegiatan tersebut mengeluarkan uneg uneg mereka. 

Sebagian besar keluhan yang di sampaikan seperti permodalan bagi usaha kecil dan menengah serta persoalan sampah. 

Kepala lingkungan Karang Genteng Ahmad Juani yang hadir dalam kegiatan reses ini meminta kepada Misbah untuk membantu UMKM dalam bentuk modal usaha. Selain itu Juani juga meminta agar jalan lingkungan di wilayah tersebut juga di perbaiki. 

"Dikarang Genteng kami banyak UMKM tetapi modal usaha menjadi kendala, kami kesulitan dengan modal ini, jadi kami berharap bisa di bantu," ujar Juani. 

Selain itu persoalan sampah juga menjadi sorotan. Bahkan sebagian peserta reses kompak menyebut sampah menjadi persoalan yang belum terpecahkan. 

Misbah Mulyadi sendiri menerangkan reses tersebut dalam rangka mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat. Adapun aspirasi yang di sampaika  nanti akan coba di bantu melalui program dana aspirasi. 

"Bentuk kita mendekatkan diri dengan masyarakat, dan ini juga sebagai ajang menyerap keluahan nanti kita akan carikan solusi melalui dana aspirasi dan kita akan berkordinasi dengan berbagai pihak," jelas Misbah. 

Reses tersebut merupakan pertemuan ke enam dalam reses perdana Misbah. Selanjutnya Misbah akan menggelar kegiatan reses di Tanjung Karang dan di Hotel Astoria yang rencananya akan di hadiri oleh para pelaku wisata.(RZ) 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close