Breaking News

Hari Ini 17 Kepala MAN Dilantik, Ini Pesan Dr. KH Zaidi Abdad

PELANTIKAN ; Suasana Pelantikan 17 kepala MAN oleh Kakanwil Kemenang NTB Dr.KH Zaidi Abdad Rabu  (9/7)

 Mataram (Postkotantb.com)- Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) NTB melantik 17 Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) se NTB. Pengambilan sumpah jabatan dipimpin langsung Kepala Kanwil, Dr. KH Zaidi Abdad, di Kantor Kanwil Kemenag NTB, Rabu (9/6).

Dalam sambutannya, Kepala Kanwil Kemenag NTB berpesan, jabatan merupakan amanah yang harus dijaga dengan baik. Tentu amanah tersebut akan menjadi tanggungjawab, baik dunia maupun akhirat.

"Marilah jadikan amanah ini untuk fastabiqul Khoirot atau berlomba lomba dalam kebaikan Jangan jadikan jabatan ini untuk bermegah megahan, sebab menjadi seorang kepala atau pimpinan adalah amanah yang akan kita pertanggungjawaban di dunia, lebihnya di akherat kelak," pesannya.

Dalam kesempatan tersebut, dia berharap, seluruh pihak yang dilantik hari ini, dapat meningkatkan kinerja membawa perubahan madrasah yang inovatif dan krearif. Sehingga dapat terwujudnya madrasah yang hebat dan bermartabat.

 

 



"Baik yang baru maupun yang lama, silahkan laksanakan tugas dengan baik, kedepankan musyawarah dalam melahirkan program. Jika ini bisa terlaksana dengan baik, insyaallah moto madrasah hebat dan bermartabat akan tercapai," harapnya

Dalam pelantikan ini terdapat 7 kepala Madrasah yang masuk dalam promosi. 10 diantaranya ada yang tetap dan ada yang dirolling. Selanjutnya penentuan nama-nama kepala yang dilantik, berdasarkan hasil kajian Baperjakat. Pihaknya yakin, hasil kajian baperjakat yang sudah di kaji dan diuji, dinilai layak sebagai kepala dan pihaknya juga oftimis, semua yang dilantik adalah yabg ternak. (AP)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close