Breaking News

Polresta Mataram Intens Berikan Layanan Vaksin Gratis

MATARAM - Salah satu bentuk pelayanan kesehatan demi menekan angka penyebaran Covid-19, serta sebagai wujud kepedulian aparat hukum terhadap masyarakat di Kota Mataram, Polresta Mataram Intens memberikan layanan Vaksin gratis bagi masyarakat.  Gerai Vaksinasi yang bertempat di Satpas Polresta Mataram setiap harinya dipadati warga yang mengantri untuk mendapatkan vaksinasi gratis. Seperti yang terlihat hari ini, Jumat (23/7). 

Diinformasikan bahwa gerai Vaksinasi dibuka setiap hari Senin hingga Kamis dari pukul 09.00 Wita hingga pukul 12.00 Wita, kecuali hari Jum'at hanya sampai pukul 11.00 Wita. Dan Pengunjung vaksin langsung ditangani oleh Petugas Vaksinasi Poliklinik Polresta Mataram.

"Hari ini ada 32 orang pengunjung yang akan di vaksin. Dengan range usia 12 - 17 tahun sebanyak 8 orang, dan di atas 18 tahun sebanyak 22 orang. Semua pengunjung diberi Dosis Vaksin I atau pertama. Sementara 2 orang lainnya tidak dapat divaksin dengan alasan sedang batuk pilek dan tensi darah rendah," diungkapkan oleh Kapolresta Mataram, Kombes Pol Heri Wahyudi, S.I.K, MM melalui Kasi Humas Polresta Mataram Iptu Erny Anggraeni, S.H.

Persyaratan untuk mengikuti vaksinasi adalah cukup dengan membawa kartu identitas (KTP), petugas akan mendata dan mengecek riwayat kesehatan pengunjung vaksinasi. 

"Semua peserta yang divaksin sudah diperbolehkan pulang setelah 30 menit menjalani observasi tidak ditemukan gejala Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yaitu kejadian medis yang tidak diinginkan setelah pemberian imunisasi dan pelayanan Vaksin ini gratis, tidak dipungut biaya," ujar Kasi Humas Polresta Mataram.

Melalui vaksinasi di layanan Polri, diharapkan paradigma masyarakat terkait vaksinasi bisa berubah. Yakni vaksin aman dan halal sehingga masyarakat tidak perlu khawatir untuk ikut disuntik vaksin.

Antusiasme pengunjung pun sangat tinggi. Mayoritas pengunjung dengan senang hati mengikuti vaksinasi tersebut, kecuali mereka yang memang tidak diperbolehkan. Seperti sedang hamil, sakit dan beberapa indikator lainnya.

Selain memberikan pelayanan vaksinasi gratis petugas tetap memberikan imbauan kepada pengunjung untuk membatasi aktivitas di luar rumah selama penerapan PPKM Level 4 dan memperhatikan Protokol Kesehatan.(SFM)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close