Breaking News

Kapolres Jamin Aman; MotoGP Pertaruhan Nama Baik Indonesia, Pengamanan Kian Diperketat

 


Loteng, (poskotantb.com)- Gelaran event MotoGP di sirkuit Mandalika Desa Kuta Kecamatan Pujut Lombok Tengah, tinggal menghitung hari, pengamanan pun kian diperketat.

Atas hal tersebut, Kapolres Lombok Tengah mengikuti Focus Group Discussion (FGD) persiapan pengamanan Event MotoGP 2022, yang akan berlangsung pada 18 - 20 Maret di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok Tengah.

Kegiatan FGD yang berlangsung pada Sabtu 5 Maret 2022, di Hotel Sima Kuta, dalam kesempatan tersebut membahas berbagai persiapan pengamanan dalam menyambut gelaran event MotoGP 2022.

Karo Ops Polda NTB, Kombes pol Imam Thobroni SIK, MH, yang membuka kegiatan FGD itu menyampaikan, MotoGP di Sirkuit Internasional Mandalika Lombok Tengah menjadi pertaruhan nama baik Indonesia.

Untuk itu, Polda NTB tidak main-main dalam mempersiapkan Anggota, terutama dalam segi pengamanan. Bahkan pihaknya mengaku sudah melatih anggotanya baik secara fisik dan alat.

"Secara umum Polda NTB sudah siap mengamankan terselenggaranya Event MotoGP ini. Baik dengan kesiapan anggota dalam menyambut tamu yang akan ke Mandalika, pun dengan pengaturan lalu lintas pada saat hari H nanti," Ungkap Karo Ops.

Selain itu pihaknya juga mengatakan sudah mempersiapan 47 Pos pengamanan di berbagai titik-titik lokasi yang berada di sekitar KEK Mandalika.

Kapolres Lombok Tengah, AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH mengatakan, Polres Loteng pada intinya siap mengamankan jalannya Event MotoGP 2022.

Mulai dari penerapan protokol kesehatan sampai dengan hal-hal terkecil, seperti pemberlakuan pembatasan jam untuk Event/Festival dari Pihak EO.

"Terkait dengan warga disekitar KEK Mandalika perlu di sosialisasikan oleh pihak ITDC, karena kita akan ada penyekatan agar warga tidak protes sewaktu berjalannya kegiatan Event motoGP 2022," jelasnya

Selain diikuti PJU Polda NTB, FGD tersebut juga dihadiri Stake holder terkait seperti Dirut ITDC, Dirut MGPA, Direktur Dyandra, Kapolres Loteng, Kepala Tim Scuriti Angkasa Pura dan beberapa EO yang terkait dengan penyelenggaraan MotoGP. (Ap)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close