Breaking News

Pertaruhan Nama Baik Indonesia, PCNU Loteng Ajak Masyarakat Sukseskan MotoGP


 Suhaimi wakil ketua PCNU Lombok Tengah

Loteng, (postkotantb.com)- Suksesnya pelaksanaan MotoGP adalah bagian dari pertaruhan nama baik Indonesia di mata internasional.

Hal tersebut telah memantik perhatian Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lombok Tengah (Loteng).

"Atas hal tersebut di atas, saya atas nama Wakil ketua PCNU Loteng mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat, untuk mendukung gelaran MotoGP yang akan di gelar 18 20 Maret atau bulan ini," Kata wakil ketua PCNU Loteng Suhaimi, Kamis (10/3).

Memberikan dukungan atas suksesnya gelaran MotoGP tersebut,  minimal menjaga keamanan serta kondisifitas daerah serta menyambut tamu yang datang dari luar daerah bahkan luar negeri dengan senyum ramah.

"Mari kita pertahankan adat budaya kita, apalagi kita masyarakat Lombok yang dikenal selama ini oleh pihak luar sebagai masyarakat yang begitu ramah dan berbudaya, serta menjunjung adat istiadat," Ungkapnya.

Dikatakan, imbas dari pelaksanaan MotoGP yang alan digelar di Sirkuit Pertamina Mandalika Lombok ini kedepan akan sangat banyak membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Loteng khususnya dan NTB pada umumnya.

Hal tersebut dibuktikan dengan menjamurnya pembangunan di NTB khususnya di Loteng, yang dianggarkan pemerintah pusat untuk menunjang kesuksesan MotoGP.

Begitu juga para investor sudah ramai - ramai berdatangan membangun hotel dan restauran serta lainnya. Tentu itu semua bisa menyerap banyak lapangan pekerjaan dan kedepannya bisa mensejahterakan masyarakat. Belum lagi dengan diselanggarakannya MotoGP itu akan bisa menambah signifikan kenaikan PAD bagi daerah kita Loteng. Maka itu juga pasti akan dipakai oleh Pemda Loteng untuk membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat. (Ap)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close