Breaking News

Sejumlah Kasek Memasuki Masa Purna Bhakti; Proses Pengangkatan Kasek Baru Mulai Digodok

 


HM.Nursiah Wakil Bupati Lombok Tengah



Loteng, (postkotantb.com)- Sebanyak 112 Sekolah, baik SMP ataupun SD se Lombok Tengah (Loteng), yang saat ini masih kosong lantaran sejumlah Kepala Sekolah (Kasek), masa Pensiunnya sudah tiba, segera terisi.

Dan proses pengangkatan calon kepala sekolah baru, sudah mulai digodok. "Tadi saya sudah panggil kepala dinas Pendidikan Loteng Drs HL. Muliawan dan meminta data sejauh mana proses penggodokan di dinas Pendidikan untuk calon kepala sekolah," Kata wakil Bupati HM. Nursiah di pendopo II, Selasa (22/3)

Dimana laporan yang ia terima dari kepala dinas pendidikan, proses penggodokan insyaallah paling telat hari Jum'at lusa, sudah final.

 "Insyaallah dua tiga hari proses penggodokan ditingkat kedinasan sudah selesai," Ujarnya.

Selanjutnya hasil penggodokan dinas pendidikan tersebut, akan diserahkan ke Baperjakat untuk selanjutnya dikaji.

 "Tugas baperjakat hanya mengkaji secara aturan, apakah nama nama kepala sekolah yang diusulkan, sudah memenuhi persyaratan atau belum, itu nantinya akan di dinilai oleh baperjakat, " Terangnya.

Dikatakan, nama nama yang diusulkan oleh dinas pendidikan, itu tetap menjadi prioritas utama dalam melakukan pelantikan kepada para kasek. Sebab dinas pendidikan secara teknis, sudah tau siapa saja kepala yang layak untuk di tempatkan di sejumlah sekolah yang kosong, sehingga usulan dinas tetap diutamakan.

Selanjutnya dalam mengisi calon kepala sekolah yang kosong, tidak menutup kemungkinan juga akan dilakukan rotasi atau penyegaran kepala sekolah. Dengan beberapa pertimbangan dan catatan tim yang sudah dibentuk dinas pendidikan, dengan pertimbangan untuk meningkatkan kualitas mutu pendidikan.

Pertama, ditempat tugas kepala sekolah tersebut sudah terlalu lama, sehingga perlu dilakukan penyegaran. Tidak menampakkan hasil peningkatan mutu pendidikan signifikan, sesuai program 100 hari kerja.

"Untuk rotasi atau penyegaran kepala sekolah, kita sudah minta jadwal road map, sebagai acuan atau patokan guna mengejar mutu pendidikan dan Road map tersebut kita sesuaikan dengan kondisi di sekolah," Paparnya. (Ap)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close