Breaking News

Staf dan Warga Binaan LPP Mataram Tes Urine Secara Acak

TES URINE: Sebelum melaksanakan kegiatan tes urine, Sabtu (18/06/2022), Petugas LPP Mataram memberikan arahan kepada 20 warga binaannya.

 Mataram (postkotantb.com)- Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas III Mataram, Kanwil Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) NTB, kerja sama dengan dengan BNN Provinsi NTB, kembali menggelar tes urine, di Aula LPP Mataram, Sabtu (19/06/2022).

Kepala LPP Mataram, Dewi Andriani menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakam rutin, sekali sebulan. Dan kali ini, pihaknya mengikutsertakan sebanyak 10 petugas dan 20 warga binaan LPP Mataram. Petugas dan warga binaan lapas ini akan dites secara acak.

"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN, red) yang dilakukan oleh Tim Satops Patnal Lapas Perempuan Mataram," tegas Dewi.

Selain itu, kegiatan tersebut, kata Dewi, berpedoman pada instruksi dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan, terkait 3+1 Kunci Pemasyarakatan Maju. Yakni, Deteksi dini gangguan kamtib dan berantas Narkotika.

Ketua Tim Satops Patnal, sekaligus menjabat sebagai Kasubsi Kamtib LPP Mataram, Zuhaeratun Ulumi, menambahkan, kegiatan ini sebagai langkah nyata, dalam menciptakan suasana lapas bebas dari HALINAR.

"Dalam tes urine kali ini, seluruh petugas dan warga binaan dinyatakan negatif dalam menggunakan narkotika," jelasnya.(RIN)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close