Breaking News

OJK Gelar Pasar Keuangan Rakyat, Dalam Rangka Puncak Bulan Inklusi Keuangan Tahun 2022

 


Sumbawa Besar, (postkotantb.com) - Dalam rangka Puncak Bulan Inklusi Keuangan sekaligus menyemarakkan Musakarah Rea Lembaga Adat Tana Samawa 2022, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi NTB menggelar Kegiatan Pasar Keuangan Rakyat yang di buka oleh Bupati Sumbawa, Jum’at pagi (28/10) di Lapangan Pahlawan Sumbawa.

Turut hadir pada kegiatan ini, Gubernur NTB beserta Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi NTB, Bupati Sumbawa,Pejabat OJK Provinsi NTB, Ketua DPRD Sumbawa,Sekda Sumbawa, Kepala Perangkat Daerah Sumbawa, Pimpinan Lembaga Perbankan, Pengurus LATS, Camat Sumbawa, serta para pelaku UMKM se-Kabupaten Sumbawa. Kegiatan Pasar Keuangan Rakyat yang akan berlangsung hingga tanggal 30 Oktober ini, resmi dibuka Gubernur NTB ditandai dengan pemukulan gong.


Dalam sambutannya, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Provinsi NTB, Rico Rinaldy menyampaikan ucapan terima kasih  kepada Kab. Sumbawa atas terselenggaranya kegiatan ini dalam rangka melaksanakan kegiatan Pasar Keuangan Rakyat yang dilaksanakan dari tanggal 28 s/d 30 Oktober 2022.

Kegiatan hari  ini merupakan bagian dari kegiatan Bulan Inklusi Keuangan yang dilaksanakan oleh OJK yang bekerja sama dengan berbagai Lembaga dan juga Instansi serta dengan mengikutkan Lembaga Industri Keuangan yang ada diseluruh Indonesia, kegiatan ini dilakukan diseluruh Indonesia selama satu bulan penuh dan dilaksanakan dibulan Oktober hingga puncaknya dilaksanakan di Kab. Sumbawa. Adapun tujuan dari Bulan Inklusi Keuangan ini sendiri pada prinsipnya yaitu memberikan edukasi kepada masyarakat sehingga masyarakat paham dan tau persis tentang Industri Jasa Keuangan yang ada disekitarnya.


Kegiatan Pasar Keuangan Rakyat ini selain diikuti lembaga jasa keuangan, juga melibatkan banyak pelaku UMKM yang diharapkan dapat memberikan kegairahan ekonomi bagi masyarakat Sumbawa. Pasar Keuangan Rakyat ini lanjutnya, juga diisi dengan berbagai kegiatan lain seperti talkshow, lomba-lomba yang terhubung dengan adat budaya Sumbawa, jalan sehat, pentas seni, serta lomba menggambar bagi anak-anak PAUD dan TK.

Kepala OJK berharap "masyarakat dapat menggunakan produk-produk dan juga mengenal aktivitas-aktivitas dari Industri Jasa Keuangan yang ada disekitarnya sendiri, dan tentunya masyarakat juga dapat meningkatkan pengetahuannya sehingga inklusi dan juga edukasi terhadap masyarakat dapat membaik kedepannya khususnya di Kabupaten Sumbawa", ungkapnya.

Ditempat yang sama, Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Kepala OJK Provinsi NTB yang telah memilih Kabupaten Sumbawa sebagai tempat pelaksanaan kegiatan puncak bulan inklusi keuangan di wilayah Provinsi NTB.

Bupati sangat mengapresiasi kegiatan Bulan Inklusi Keuangan ini yang dilaksanakan pertama kali di Indonesia saat ini, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini sekaligus dirangkaikan dengan Musakarah Rea Lembaga Adat Tana Samawa yang diadakan setiap 5 Tahun sekali, dan ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya dilaksanakan.


Bupati menyebutkan, Pasar Keuangan Rakyat OJK ini merupakan wahana yang menarik untuk memperdalam literasi keuangan, terlebih kegiatan ini terintegrasi dengan kegiatan-kegiatan keseharian yang telah mengakar dalam tradisi dan adat istiadat masyarakat Kabupaten Sumbawa.

“Saya berharap melalui kegiatan selama dua hari ke depan, banyak manfaat yang dapat diberikan bagi masyarakat Kabupaten Sumbawa”, harapnya.(Ari)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close