Breaking News

Dari WSBK, Pasutri ini Raup Untung hingga Rp. 500 Ribu Perhari

Dok. RIN.

Loteng (postkotantb.com)- Event Internasional Worl Superbike (WSBK) 2022 merupakan kali kedua terselenggara di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok Tengah (Loteng), Provinsi NTB.

Banyak dari para pelaku usaha, UMKM sampai dengan pedangan kaki lima, khusus di wilayah Loteng bagian selatan, memperoleh manfaat, dari penyelenggaraan event tersebut.

Sebab selain ramai pengunjung, potensi mendapatkan keuntungan sangat besar. Tak heran jika kompetisi kelas dunia tersebut kerap jadi momentum tersendiri untuk UMKM dan pedagang.

Seperti yang dirasakan pasangan suami istri (Pasutri) asal Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Loteng, Kartubi dan Narti. Perharinya, Pasutri itu mampu meraup untung dari jualan kecil-kecilan, hingga Rp. 500 ribu.

"Saya biasa jualan di Pantai Tanjung Ann. tapi karena ada event, balap ya saya berjualan di sini selama tiga hari ke depan," ujar Narti Jumat kemarin.

Ketika gaung WSBK 2022 tersebar hingga di pelosok desa, pasutri ini sepakat memilih lokasi di depan tunnel Pertamax Turbo Entrance, Pintu 2.

Bermodalkan satu unit Mobil Pick UP, pasutri ini mengisi mobilnya dengan aneka makanan ringan dan minuman. Harga makanan dan minuman yang ditawarkan pun terjangkau.

Seperti Mie Instan Cup, Narti hanya menjual dengan harga Rp 10 ribu. sementara minuman panas dan dingin seperti kopi, teh atau minuman dingin, dijual dengan harganya Rp 5 ribu.

"Saya tidak mengambil untung banyak, yang penting lancar," ucapnya dengan syukur.(RIN)
 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close