H Abdul Hakim Direktur Utama Perumdam Batulanteh
Sumbawa Besar, (postkotantb.com) - Pemenuhan kebutuhan air bersih menjadi tantangan Pemkab Sumbawa. Seperti yang yang disampaikan Direktur Utama Perumdam Batulanteh, Kabupaten Sumbawa, H Abdul Hakim kepada media, Senin (31/10).
Kata dia, tantangan dan kendala yang dihadapi saat ini betul-betul menguras tenaga dan pikiran. Bagaimana agar bisa membawa Perumdam Batulanteh ke arah yang lebih baik.
"Selama ini kan terjadi sadimentasi tempat pengelolahan bahan baku air tersebut, sehingga kami berupaya melakukan normalisasi dan penggalian sungai yang dibantu oleh dinas terkait," ujarnya.
Normalisasi instalasi perpipaan juga dilakukan.Dimana Perumdam Batulanteh bekerjasama dengan Balai Wilayah Sungai (BWS) karena selama ini selalu terjadi kebocoran dimana-mana.
"Upaya ini dilakukan untuk menjawab persoalan masyarakat atau konsumen dalam meningkatkan pelayanan yang prima," janjinya.
Di satu sisi, pihaknya juga akan selalu membangun komunikasi di internal maupun external untuk meningkatkan Perumdam dalam mengejar predikat Wajar.
Tampa Pengecualian (WTP).
"Sebagai Direktur baru, saya memegang amanah dan tanggung jawab untuk terus berbenah dalam penyediaan air yang bersih juga sehat bahkan aman untuk dikonsumsi. Saya dan tim berusaha respons cepat begitu ada laporan dan gangguan," tutup Hakim. (Well)
0 Komentar