Breaking News

Timgkatkan Sinergitas: Bupati Pathul Ajak Seluruh Komponen Birokrasi Amanah

 


Bupati Pathul Bahri didampingi Sekda, Ketua Baznas, Kapolres, Dandim, Camat dan beberapa anak yatim saat safari Ramadhan di Praya Barat Daya, kamis (06/04/2023). FOTO: Lalu Irsyadi PKN


Lombok Tengah, (postkotantb.com) - Dalam kesempatan kegiatan Safari Ramadhan 1444 H di Kecamatan Praya Barat Daya, kamis malam (06/04/2023 ).

Bupati Lombok Tengah, HL. Pathul Bahri berharap sekaligus menyerukan, agar seluruh komponen birokrasi pemerintahan, sampai di tingkat Desa bisa berlaku amanah dalam menjalankan fungsi dan tugas sesuai tupoksi masing masing.

"Kita ini khadam atau pelayan masyarakat," cetusnya.

Selain itu, esensi seperti safari Ramadhan sesungguhnya untuk mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah dengan masyarakat, agar tidak ada jarak. Perbanyak silaturahmi akan tingkatkan sinergi, persatuan dan kebersamaan. Ulas bupati.

Terkait pentingnya sinergitas yang lahir dari buah silaturahmi. Bupati mencotohkan langsung dengan kesuksesan pembangunan jembatan Pemoles yang hubungkan Desa Batu jangkih dan Montong sapah. Meski sedot anggaran besar hingga 2 milyar tapi bisa tuntas dengan semangat gotong royong alias dana urunan.

"Hampir semua OPD partisipasi dan steckholder lainnya, rata-rata menyumbang baik berupa uang tunai ataupun material seperti semen, dan akhirnya selesai juga, " imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Bupati serahkan 11 unit bantuan kendaraan dinas sepeda motor operasional bagi Kadus.

Pendistribusian motor merupakan wujud saling sayang. Seharusnya lebih mencakup ranah Kades,tapi Pemda semata mata bertujuan agar alur Pemerintahan semakin lancar di level paling bawah.

Pihaknya tidak pernah berfikir gagas program untuk kostituennya saja. Bukan perkara dipilih atau tidak dipilih.Tapi memang untuk menjangkau kebutuhan warga yang samakin luas secara menyeluruh.

"Pembelian motor dari PAD, maka manfaatkan sebaik baiknya sebagai fasilitas dalam mengayomi masyarakat secara maksimal, " pesannya.

Acara tersebut juga diselingi pemberian santunan bagi anak yatim. (Irs)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close