Breaking News

Puncak Hari Jadi ke 73, Kepala Desa Komitmen Desa Jagaraga Bakal Jadi Destinasi Wisata Religius

Dalam Puncak HUT Desa Jagaraga ke 73, Kepala Desa Jagaraga Muh Hasyim didampingi sang istri beserta jajaran Pemerintah Desa Jagaraga melakukan Pemotongan Tumpeng, Jumat (18/08).

Lombok Barat (postkotantb.com)- Setelah sebelumnya menyelenggarakan berbagai kegiatan bernuansa seni dan budaya, Pemerintah Desa Jagaraga, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Lombok Barat (Lobar) akhirnya menggelar Puncak HUT ke 73 yang dipusatkan di Kantor Desa Jagaraga, Jumat (18/08).

Turut hadir dalam acara puncak HUT tersebut, Wakil Ketua DPRD NTB, Fraksi Partai Gerindra, Nauvar Furqoni Farinduan,  Bupati Lobar dalam hal ini diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Hermansyah, Wakil Bupati Lobar dalam diwakili Kepala Dinas Pertanian (Dispertan), HK Lalu Winengan, Anggota DPRD Lobar Fraksi Partai Golkar, H Lalu Hermayadi.

Hadir Pula Camat Kuripan, beserta para kepala desa se kecamatan Kuripan, Forkopimcam, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, para penghulu dan pemangku desa.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Jagaraga, Muh Hasyim, ST., menyampaikan, pada puncak acara tersebut, pihaknya menginisiasi penampilan musik vokal tradisional 'Cepung' dan sejumlah tarian lainnya. Karena hari jadi desa tersebut bertepatan dengan momentum Kemerdekaan ke78.

"Saya merupakan kepala desa yg ke sembilan dan Alhamdulillah, acara ini bisa terlaksana," ungkap kades.

Masyarakat di Desa Jagaraga, terdiri dari dua umat beragama. Yakni Umat Muslim 60 persen dan Umat Hindu 40 persen. Kendati demikian, diantara kedua umat ini tidak pernah muncul perselisihan ataupun konflik. Kedua umat ini dapat hidup berdampingan dengan harmonis. Selain itu, Desa Jagaraga juga memiliki banyak tradisi dan budaya.

Ia menilai hal tersebut sebagai bagian dari kekayaan desa yang harus dilestarikan dan menjadi faktor munculnya rencana untuk menjadikan desa Jagaraga sebagai salah satu destinasi wisata di Lobar. Rencana itu mendapat dukungan penuh dari masyarakat, berupa lahan yang disumbangkan dengan lebar 2 meter untuk akses jalan usaha tani.

"Ini yang membuat saya lebih termotivasi.  lagi membuat desa Jagaraga sebagai destinasi wisata religi," bebernya.

Turut hadir dalam acara puncak HUT tersebut, Wakil Ketua DPRD NTB, Fraksi Partai Gerindra, Nauvar Furqoni Farinduan,  Bupati Lobar dalam hal ini diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Hermansyah, Wakil Bupati Lobar dalam diwakili Kepala Dinas Pertanian (Dispertan), HK Lalu Winengan, Anggota DPRD Lobar Fraksi Partai Golkar, H Lalu Hermayadi, Camat Kuripan, beserta para kepala desa se kecamatan Kuripan, Forkopimcam, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, para penghulu dan pemangku desa Jagaraga.



Wakil Ketua DPRD NTB, Naufar Furqoni Farinduan, memberikan apresiasi terhadap rencana Pemerintah Desa Jagaraga membangun desa wisata. Terlebih lagi didukung dengan potensi keberagaman. Kendati demikian, letak geografis desa Jagaraga tidak masuk dalam spot pariwisata.

"Tapi desa Jagaraga menjadi lajur penghubung antara spot satu dengan yang lainnya. Sehingga bisa menjadi etalase untuk masuk dalam agenda pariwisata. Jadi tidak masuk dalam destinasinya, tapi masuk dalam agenda destinasi pariwisata," ujarnya.

Belajar dari Pulau Bali, tidak semua spot berada di titik strategis akan tetapi para wisatawan lokal maupun mancanegara, tetap datang spot-spot yang jaraknya jauh tapi masuk dalam agenda wisata.

Sedangkan Kepala Dinas Pertanian, HK Lalu Winengan berpesan agar pemerintah desa Jagaraga bersama masyarakatnya harus senantiasa menjaga kekompakan. Sehingga ke depan, seluruh program kerja yang menjadi hajatan bersama dapat tersecara maksimal.

"Bagi para petani ,di desa Jagaraga yang memang akan menanam saat-saat ini, baik perkebunan maupun pertanian, silahkan datang ke kami. Kami akan berikan sesuai dengan kebutuhannya," tutupnya.(RIN)

0 Komentar

Posting Komentar
Mulya Residence

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close