Breaking News

Partai Golkar Sumbawa Barat Rebut Kursi di Setiap Dapil dan L Mancawari LM Melenggang Ke DPRD NTB

 

Partai Golkar Sumbawa Barat Rebut Kursi di Setiap Dapil dan L Mancawari LM Melenggang Ke DPRD NTB
Foto Istimewa Amry Sanjata Rayes/postkotantb.com KSB
Sumbawa Barat (postkotantb.com) - Berdasarkan hasil Quick Count Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD tingkat Kabupaten/Kota tahun 2024, Partai Golkar di Kabupaten Sumbawa Barat mampu mengulang hasil pileg tahun 2014 silam, dibuktikan dengan hasil rekapitulasi data sementara yang diperoleh Tim Gabungan Jurnalis Investigasi (GJI), bahwa di semua Daerah pemilihan (Dapil) mampu mengantarkan tiga (3) calon Anggota Legislatif dari DPD Partai Golkar menuju gedung bertong.

Dengan terisinya semua Dapil, maka dipastikan Partai Golkar memiliki Fraksi sendiri nantinya, di DPRD Kabupaten Sumbawa Barat periode 2024-2029. Keberhasilan partai Golkar pada kontestasi pileg kali ini tidak lepas dari strategi serta kerja keras dan kepiwaian unsur Bappilu khususnya, arahan dari Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat, L Mancawari LM.

Pada tingkatan lain, keberhasilan partai golkar kabupaten Sumbawa Barat berhasil mengantarkan ketua partai nya L.Mancawari, LM., menuju gedung udayana (DPRD NTB) dengan perolehan suara yang signifikan di Dapil 5 yakni meliputi Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat dengan perolehan suara pribadi 6.489 dengan total suara sah partai 19.839.

Dari hasil data Formulir Model C1 yang telah direkap, bahwa perolehan suara sah partai golkar sementara lolos di semua Dapil di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).

"Keberhasilan partai golkar kabupaten Sumbawa Barat adalah hasil dari kerja bersama seluruh kader dan simpatisan, untuk memenangkan partai golkar di kabupaten Sumbawa Barat. Disampingkan itu, tidak lepas dari bantuan, arahan serta motivasi dari Ketua Umum DPP Partai Golkar  Airlangga Hartanto, Ketua serta Pengurus DPD Golkar NTB dan khususnya rekan rekan tim Bappilu di semua tingkatan". Ulas Lalu Mancawari LM kepada Tim GJI pada Rabu, (21/02/2024).

L. Mancawari, LM. kemudian menyampaikan terima kasih kepada seluruh kader yang sudah membantu kemenangan Golkar di Sumbawa Barat. Dia menyebut, caleg-caleg Golkar juga dipilih karena sudah dikenal di masyarakat.

"Alhamdulilah, mayoritas caleg-caleg dari partai golkar kabupaten Sumbawa, memiliki potensi besar dan sangat dikenal sangat baik di tengah tengah masyarakat. Tentunya para caleg kami ini, dikenal telah banyak berbuat untuk masyarakat dan terpenting memiliki semangat serta kemampuan untuk berkompetisi di pileg", tuturnya.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat yang dikenal sangat dekat para kader. Sosok L. Mancawari, LM yang telah 4 periode duduk sebagai anggota parlemen di DPRD Kabupaten Sumbawa Barat, juga dikenal sangat dekat dengan masyarakat, karena kepedulian khususnya terhadap masyarakat kecil di akar rumput.

Diakui oleh L. Mancawari, LM., meski pada pileg 2019 yang lalu, partai golkar hanya mampu mengutus 1 perwakilan nya di DPRD Kabupaten Sumbawa Barat. namun, setelah dilakukan pembenahan baik di internal dan eksternal, penguatan strategi dan penjaringan kader kader baru. Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat meraih hasil yang memuaskan pada pileg tahun 2024.

"Karena semua kader partai bergerak, maka di semua dapil terisi, kami berhasil mengirimkan utusan di gedung Bertong. Pada pileg 2019  yang lalu hanya mampu mengutus 1 keterwakilan di gedung Bertong. Ini semua berkat kerja keras semua elemen yang ada di internal partai golkar Sumbawa Barat, efek (baca: hasil) nya suara partai golkar meningkat tajam".

"Akhirnya orang tertarik untuk memilih partai Golkar. Mudah-mudahan suasana pileg dan pilpres yang bagus ini bisa diikuti juga saat pilkada nantinya. Kita optimis di Pilkada juga berhasil. Alhamdulilah di Pileg sekarang ini  sudah bisa kita raih lagi kejayaan, mudah-mudahan kita terus bersama-sama untuk bekerja lagi berbuat untuk Golkar," jelasnya.

Hasil rekapitulasi sementara nama - Nama Caleg Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat yang lolos di DPRD Kabupaten Sumbawa Barat.

1. Drs.H. Tamzil (Dapil 1) meliputi Kecamatan Taliwang.

2. Ahmad Rifai, SKM. (Dapil 2) Meliputi Kecamatan Brang Rea, Brang Ene, Seteluk dan Poto Tano )

3. H.Basuki  (Dapil) 3 meliputi Kecamatan Jereweh, Maluk dan Sekongkang.

Sedangkan Hasil Rekapitulasi Sementara DPRD Propinsi NTB yang meliputi Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat. Caleg Nomor Urut 01 L. Mancawari. LM. (Ketua DPD Partai Golkar Sumbawa Barat) dipastikan lolos menuju ke gedung Udayana. (Amry)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close