Breaking News

Kucurkan Dana Desa, Kades Lampok Fokus Ke Pemberdayaan Pertanian

 

Kucurkan Dana Desa, Kades Lampok Fokus Ke Pemberdayaan Pertanian
Tarmizi Kades Lampok Kecamatan Brang Ene KSB, Foto Ist/Amry Sanjaya Rayes/postkotantb.com
Sumbawa Barat (postkotantb.com) -
Menjadi kepala desa di jaman sekarang ini, tidak cukup hanya dengan memenangi pemilihan saja melainkan juga harus punya visi yang jelas mengenai pembanguan ekonomi desanya. Kepala Desa saat ini bahkan memiliki peran yang sangat menentukan kesejahteraan warga desa.

Ditemui di ruangannya Kamis (09/05/2024) Tarmizi selaku Kades Lampok Kecamatan Brang Ene memaparkan betapa pentingnya pemberdayaan masyarakat desa melalui program program jangka panjang yang telah dibuat.

"Saya selaku kepala desa lebih fokus kepada pemberdayaan desa melalui dana desa. Karena masyarakat desa Lampok rata rata berprofesi sebagai petani" terangnya


Untuk mempertahankan sektor pertanian yang menjadi potensi unggulan, Kades Lampok akan terus berbenah diri untuk melakukan evaluasi dalam terwujudnya kemajuan petani yang sudah menjadi harapan pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.

"Tentunya kami pemerintah desa akan kembali mengembangkan kembali apapun yang masih menjadi kekurangan pada sektor pertanian di Desa Lampok" Pungkasnya. (Amry)

 Editor : Amy SR

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close