Breaking News

SLB Negeri 1 Sumbawa Raih Penghargaan Kategori Stand Terbaik

SLB Negeri 1 Sumbawa
(urutan ketiga dari kiri,red) Kepala SLBN Negeri 1 Sumbawa, Sri Wahyuningsih, M.Pd., usai menerima langsung piagam penghargaan beserta uang pembinaan, Minggu (19/05).

Sumbawa (postkotantb.com)- Upaya SLB Negeri 1 Sumbawa untuk memberikan kontribusi yang terbaik, pada Pameran Bulan Merdeka Belajar, yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024, tidak sia-sia.

Karena di hari terakhir penyelenggaraan pameran yang berlokasi di Taman Budaya, Kota Mataram, Minggu kemarin, rombongan salah satu SLB terbaik di Pulau Sumbawa itu,  dikejutkan dengan piagam penghargaan kategori Stand Pameran Terbaik tingkat SMA/SMK/SLB.

Piagam Penghargaan beserta uang pembinaan sebesar Rp 2 juta , diterima langsung Kepala SLBN Negeri 1 Sumbawa, Sri Wahyuningsih, M.Pd.

Dikonfirmasi, Kepala SLB Negeri 1 Sumbawa, Sri Wahyuningsih, mengaku tidak menyangka akan mendapatkan penghargaan, sebagai peserta pameran dengan stand terbaik.

Padahal kehadiran sekolahnya, untuk memenuhi kewajiban selaku peserta, sekaligus memperkenalkan karya siswanya.

"Kami diundang oleh panitia, dan mempertunjukan kebolehan anak, melalui hasil karya, dan kami pertunjukan melalui demo pembuatan sofa, serta karya lainnya. Jadi stand kami murni berisikan hasil karya anak-anak yang terbaru. Tapi ternyata dilombakan," ujar Sri dengan nada bangga, Senin (20/05).

SLB Negeri 1 Sumbawa, merupakan salah satu dari dua SLB negeri yang diundang oleh BPMP Provinsi NTB.

Diakui saat memamerkan produk hasil karya siswanya, ia melihat ada tim yang berkeliling ke setiap stand di pameran tersebut. Namun ia tidak menyadari bahwa pada saat itu sedang berlangsung penilaian stand oleh panitia.

"Kalau segi penilaiannya, kami tidak tahu bagaimana instrumennya. Sempat sih ada tim BGP dan BPMP yang jalan bawa kertas," ulasnya.

Kendati demikian, ia merasa bersyukur, penghargaan tersebut memberikan kesan sekaligus semangat baru bagi SLB Negeri 1 Sumbawa, khususnya para guru dan siswanya. Penghargaan ini menurutnya, mendorong siswa agar maksimal belajar dan berkarya.

"Yang jelas anak-anak dan  guru-gurunya senang. Momen itu disaksikan juga oleh jajaran dinas Dikbud NTB," jelasnya.

Terpisah, Kepala Bidang Pendidikan Khusus (PK), Hj Eva Sofia Sari mengaku sangat bangga atas penghargaan yang diperoleh SLB Negeri 1 Sumbawa. Produk dari hasil karya yang dipamerkan, merupakan keberhasilan dari pelaksanaan program Vokasi.

"Alhamdulillah, SLB Negeri 1 Sumbawa bisa meraih penghargaan di Pameran Bulan Merdeka Belajar," ucapnya.

Menurutnya, penghargaan di hari terakhir pameran tersebut,  sebagai bukti bahwa siswa dan siswi SLB, memiliki kemampuan  untuk berkompetisi dengan siswa sekolah reguler di NTB.

"Saya berharap, penghargaan ini dapat menambah motivasi pihak sekolah, untuk berupaya dalam berinovasi agar ke depannya menghasilkan karya yang lebih baik lagi ke depannya," harapnya.(RIN)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close