Breaking News

Pelajari Bahasa Jepang, SMAN 3 Mataram Gandeng Japan Foundation

Add caption

Mataram (poskotantb.com)- Peningkatan kualitas pendidikan di Sekolah Menengah Negeri 3 Mataram terus di genjot, khususnya dalam bidang mata pelajaran bahasa asing. 

Sebelumnya SMAN 3 Mataram telah mempunyai dua mata pelajaran bahasa asing, yakni Bahasa Inggris dan Bahasa Jerman. Satu mata pelajaran bahasa asing kini juga akan di terapkan di salah satu sma favorit di Kota Mataram ini. Mata pelajaran bahasa asing yang akan di pelajari adalah Bahasa Jepang. 
SMAN 3 Mataram sendiri menggandeng Japan Foundation yang mendatangkan guru dari Jepang yang mengajarkan langsung bahasa negeri para samurai ini. 
Kepala sekolah SMAN 3 Mataram H. Muhammad Jauhari mengatakan MOU dengan Japan Foundation telah di tanda tangani. Kerjasama dengan Japan Foundation tidak terlepas dari peran Kementerian Luar Negeri yang memfasilitasi kerjasama tersebut. 
Muhammad Jauhari menjelaskan guru nanti tidak hanya mengajarkan bahasa Jepang saja, tetapi budaya dan permainan tradisional negeri matahari terbit ini juga akan di ajarkan kepada para siswa. 
"tidak hanya mempelajari bahasa saja, tetapi kebudayaan dan permainan tradisional dari Jepang juga akan di ajarkan." jelasnya. 
Meski mempelajari bahasa dan kebudayaan Jepang, namun sekolah tetap menetapkan penggunaan seragam sesuai dengan aturan sekolah. 
Sementara untuk dua bahasa asing, SMAN 3 Mataram juga tidak bisa di anggap enteng. Pada olimpiade bahasa Jerman pada tahun 2016, SMAN 3 Mataram menjadi juara dan mengalahkan sejumlah favorit lainnya di Mataram. Bahkan siswa yang meraih juara di undang khusus Pemerintah Jerman untuk melakukan studi banding di negara yang terkenal dengan tembok Berlin tersebut.(RZ)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close