Breaking News

Hanura Condong Ke Lalu Rudy Di Bandingkan Ali BD Dan Nuri


Mataram (postkotantb.com)- Meski salah satu kadernya intens melakukan pergerakan politik dan membangun komunikasi dengan Ali BD namun Partai Hati Nurani  Rakyat  (Hanura) memastikan tidak akan mengusung  Kadernya sebagai bakal calon Gubernur (Bacagub) dan  bakal calon Wakil  Gubernur  (Bacawagub) NTB pada pilkada 2018 mendatang.

Ketua DPD Hanura NTB Mudahan Hazdie mengatakan  sampai saat ini Hanura masih membangun koalisi dengan partai lain dan tidak akan mendukung calon independen.
Sementara di singgung soal pergerakan masif kadernya yang juga ketua DPC Hanura Kota Mataram Subuhunuri, Mudahan menyatakan partai sampai saat ini belum menentukan bakal calon yang di usung termasuk dukungan ke Nuri. Mudahan menegaskan partai sangat sulit mendukung bakal calon yang maju melalui jalur independen.

“Partai belum terpikir menyodorkan bakal calon termasuk Nuri. Pergerakan yang di lakukan Nuri merupakan inisiatif secara pribadi bukan atas nama partai." tegasnya.

Meski kemungkinan besar tidak akan mendukung Ali BD bila keukeh menggunakan jalur independen namun komunikasi politik dengan Bupati Lotim tersebut tetap berjalan.
Disinggung  Hanura Akan mengusung  Lalu Rudy Irham Srigede, meskipun tidak secara explisit namun Mudahan tidak membantahnya. Ia mengatakan Lalu Rudy Irham Sri Gede masuk dalam salah satu nama yang di sodorkan kepada DPP.

“Iya, nama pak Rudy salah satu nama yang kita ajukan ke DPP. Soal arah usungan/dukungan itu ranahnya DPP,”jawabnya.

Terkait kapan SK dari DPP akan turun dan di terima oleh bakal calon,  Mudahan belum bisa memastikan waktunya. Ia menyatakan persoalan SK merupakan kewenangan DPP. Namun ia menjelaskan akan di gelar rapat di DPP dalam waktu dekat tentang arah dukungan Hanura.

“Belum tahu intinya masih menunggu rapat lagi 1 kali di tingkat DPP , namun tidak melibatkan DPD lagi,” Ucapnya.

Dalam mengusung bakal calon kepala daerah di Pilkada, Mudahan mengatakan Hanura berpatok pada hasil survei. Calon dengan elektabilitas tertinggi memiliki peluang besar untuk mendapatkan pintu partai besutan Wiranto ini.(RZ) 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close