Breaking News

Sajim Dan Sulhan Kompak Sebut Kepemimpinan Fauzan Khalid Gagal




Mataram (postkotantb.com)- Dua bakal calon kepala daerah Kabupaten Lombok Barat mulai memberikan serangan kepada petahana Fauzan Khalid. 

Dua bakal calon tersebut adalah Lalu Sajim Satrawan dan Sulhan Muchlis Ibrahim. Sajim mengatakan Fauzan Khalid gagal mengurus tata ruang. Menurut Sajim tata ruang di Lombok Barat secara keseluruhan menyalahi aturan. Dia mencontohkan kawasan sekotong yang  luasnya 50 persen dari kawasan Lombok barat kini sudah rusak parah. Kawasan hutan lindung dan hutan penyangga saat ini Kata mantan birokrat sudah menyalahi tata ruang wilayah. Begitu juga dengan sejumlah daerah di Lombok Barat sebut Sajim juga melanggar tata ruang seperti pembangunan pusat perbelanjaan di Gerimak Narmada. 

Sajim juga mengatakan pelanggaran tata ruang bisa di kenai pidana. Ia menilai adanya pembiaran dari pemerintah terhadap pelanggaran tata ruang tersebut.
"sudah jelas sangsi pidana bagi yang melanggar tata ruang, pemerintahan sekarang gagal mengurus tata ruang." pungkasnya. 

Sementara calon kepala daerah lainnya Sulhan Muchlis Ibrahim menyoroti angka kemiskinan di Lobar. Menurutnya sampai saat ini angka kemiskinan di Lobar masih tinggi. Anggaran untuk pengentasan kemiskinan yang mencapai ratusan milyar hanya tersebar di beberapa SKPD saja kata Sulhan kepada awak media. 

Ia mengatakan saat ini terjadi ego sentris antar SKPD dan tidak terjadinya sinergisitas untuk menekan angka kemiskinan tersebut.
"jadi ini jadi pekerjaan rumah, kemiskinan di Lobar masih mengkawatirkan, pemerintah saat ini gagal mengentaskan kemiskinan." paparnya. 

Sulhan juga menyebut deviasi pembangunan yang tidak mencapai target sesuai dengan musrenbang menjadi indikator pemerintahan saat ini tidak bekerka maksimal.
Serangan terhadap petahana ini membuka perang urat syaraf dan memanaskan situasi politik jelang pilkada Lobar.(RZ)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close