Breaking News

KPU Lombok Barat Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara, Partai Lama Masih Dominasi Perolehan Suara

Ketua KPU Lombok Barat Bambang Karyono
Lombok Barat (postkotantb.com)- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Barat menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilu 2019. Rapat pleno rekapitulasi hasil Pemilu ini digelar di Hotel Jayakarta, Rabu (1/5).

Rapat pleno akan digelar selama tiga hari, mulai hari ini Rabu (1/5) sampai Jum'at (3/5) untuk merekapitulasi suara dari 10 kecamatan.

Ketua KPU Lombok Barat Bambang Karyono mengatakan, rapat pleno rekapitulasi hasil Pemilu 2019 di Kabupaten Lombok Barat mulai digelar, dihadiri oleh perwakilan saksi dari seluruh partai dan Bawaslu.

"Kita akan bacakan hasil semua jenis pemilihan dari 10 kecamatan secara bergantian per kecamatan," ujar Bambang Karyono.

Bambang Karyono berharap, rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil pemilihan suara Pemilu 2019 Kabupaten Lombok Barat ini dapat berjalan lancar dan aman. Kemudian tidak ada kegaduhan yang ditimbulkan oleh peserta rapat pleno, terutama dari partai politik yang tidak merasa puas dengan hasil pemungutan suara.

"Harapan kita pleno berjalan aman lancar, mudah-mudahan tidak terjadi kerusuhan karena keberatan," harapnya.

Untuk diketahui, KPU Kabupaten Lombok Barat menjadi daerah kelima yang menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara. Sebelumnya KPU Kabupaten Bima, Kota Bima, Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat telah lebih dulu menggelar rapat pleno rekapitulasi perolehan suara. Sejauh ini, KPU Lombok Barat baru menyelesaikan rekapitulasi 1 kecamatan dari 10 kecamatan, yakni kecamatan Batulayar.

"Rekap Kabupaten/Kota akumulasi baru kecamatan Batulayar yang sudah selesai, dari 10 kecamatan yang ada,"terangnya.

Hal senada juga dikatakan Komisioner KPU NTB, Divisi Perencanaan Data dan Informasi H. Syamsuddin mengatakan, proses pleno rekapitulasi suara berjalan kondusif.

 "Sejauh ini dari pantauan, perhitungan surat suara Presiden, DPRD dan DPD berjalan aman, tidak ada kendala yang berarti,"ujarnya.

berdasarkan rekapitulasi suara lanjutnya, sejauh ini partai-partai besar masih mendominasi perolehan suara seperti Golkar, Gerindra, PDIP, PAN, PKS. Sedangkan partai baru hanya Berkarya yang berpeluang mendapatkan jatah kursi.

"Partai-partai besar masih mendominasi perolehan suara, sedangkan bagi partai baru hanya partai Berkarya yang berpeluang mendapatkan jatah kursi," ungkapnya. (Eka)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close