Breaking News

Inisiasi Kopaja, Upaya Bersih hingga Olah Sampah Bernilai Komersil

 

Gerakan Sadar wisata, Komunitas Pemuda Jala (Kopaja), berinisiatif bersih pantai secara Gotongroyong, Minggu (11/10).

Dompu (postkotantb.com)- Terletak di Desa Jala, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu, Pantai Jala merupakan pantai yang dikenal dengan panorama, serta memiliki kontur unik dan menarik. 


Sayangnya, Persoalan sampah yang berserakan dipinggir pantai dan kerap dijadikan sebagai tempat pembuangan akhir (TPA), menjadi masalah utama. Padahal, pantai ini, sangat berpotensi untuk dijadikan salah satu destinasi wisata lokal.


Prihatin terhadap kondisi tersebut, Komunitas Pemuda Jala (Kopaja),berinisiatif melaksanakan pembersihan dan pengumpulan sampah, secara bertahap dan mengutamakan tradisi gotong-royong.


"Setiap minggu, agenda rutin kami, yakni melakukan pembersihan pantai,"ungkap Asiah,Bendahara Kopaja, Minggu (11/10).



Lebih lanjut dijelaskan, setelah pembersihan, Kopaja melakukan pemisahan sampah organik dan non organik. Sampah organik akan dijadikan kompos dan non organik akan di daur ulang agar mempunyai nilai komersil.


"Hasil penjualan digunakan untuk kegiatan Kopaja atau membantu membangun sarana Desa"bebernya.


Kopaja berkomitmen, kegiatan pembersihan itu dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan. Kegiatan ini diprediksi akan menarik minat banyak pemuda untuk saling bersinergi, demi membangun dan memajukan desanya.


Selain pembersihan, komunitas muda ini juga aktif di beberapa bidang. Diantaranya, bidang olahraga Volly pantai. Saat ini, Kopaja tengah mempersiapkan fasiltas berupa pengadaan lapangan Voli.


"Kegiatan olahraga ini dihajatkan guna menarik minat desa tetangga demi meramaikan pantai Jala," tutupnya.(yul)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close