Breaking News

Tim Humas Rutan Praya Ikuti Bimtek Kehumasan.

 


Loteng, (posatkotantb.com) -  Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan kompetensi demi optimalnya penyebarluasan informasi oleh Tim humas di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama menyelenggarakan kegiatan bimbingan teknis kehumasan yang bertema “Insight Instagram untuk Ukur Efektivitas Kontenmu“ Sabtu (25/02)

Dalam bimbingan tersebut, Tim humas Rutan Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB turut serta mengikuti bimbingan teknis kehumasan tersebut yang dilakukan secara virtual melalui aplikasi Zoom, yang diikuti seluruh jajaran Pranata Humas yang berada di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI.

Dara Nasution selaku Narasumber dari Manajemen Hubungan Pemerintah Meta di Indonesia menyampaikan beberapa materi tentang kehumasan. Dalam kesempatan ini dia mengajarkan penggunaan fitur insight di aplikasi instagram. Perlu diketahui, fitur Insight sangat membantu mengukur efektivitas instagram karena fitur ini dapat memberikan berbagai informasi mengenai konten yang kamu posting, mengetahui berapa jumlah interaksi yang terjadi pada akun Instagram kamu, serta mengetahui data followers kamu.

Dara Nasution juga  menegaskan pentingnya bagi pranata humas untuk mengoptimalkan penyampaian informasi terkait suatu informasi kepada masyarkat melalui media sosial masing-masing satker. ‘’ Pentingnya bagi jajaran kehumasan untuk mengoptimalkan penyebarluasan informasi melalui penggunaan aplikasi sosial media khususnya Meta (Facebook dan Instagram), karena seperti yang kita ketahui bahwa pengguna sosial media di indonesia maupun dunia sangat banyak sehingga kita harus lebih optimal dalam memberikan informasi.’’ Ucapnya.

Di pengujung acara beliau membuka sesi tanya jawab terkait kehumasan, tidak sedikit dari jajaran pranata humas Kementerian Hukum dan HAM yang memberikan pertanyaan lalu dijelaskan langsung oleh Dara selaku Narasumber. (Ap)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close