Breaking News

Masjid Jabal Qubis, Lokasi Digelarnya Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Lingkup Polres Bima Kota

 




Kota Bima, (postkotantb.com)  - Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan Polri yang Presisi.

Begitu tema yang diangkat Polres Bima Kota saat memeringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang dipusatkan di Masjid Jabal Qubis Mako Polres Bima Kota, Jum'at (7/10/22) pagi tadi.

Hadir pada peringatan hari lahir Nabi Besar Muhammad SAW tersebut, Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi, Waka Polres Bima Kota Kompol Mujahidin, PJU dan seluruh personil Polres Bima Kota.

Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi dalam sambutannya menyampaikan, kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW, dapat diteladani akhlak dan Kepemimpinannya.

"Kita Implementasikan dalam pelaksanaan tugas Polri dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat untuk mewujudkan Polri yang Presesi,"ajaknya.

Ust Abdul Haris dalam siraman rohaninya mengangkat judul, cinta Rasulullah kepada umatnya.

Nabi Muhammad SAW kata Ustad, setelah diangkat menjadi Rasul senantiasa berjuang untuk menyelamatkan umatnya dari kejahiliyahan dan kesesatan yang bisa menjebloskan mereka masuk neraka, begitu berat terasa oleh beliau penderitaan umat sehingga beliau bersedia menebus dan meringankan penderitaa umatnya .

"Andaikan beliau tidak menanggung sebagian sakaratul maut umatnya, tentu sakaratul maut yang dirasakan umat ini sangat berat, berlipat-lipat  dari sakitnya sakaratul maut sekarang, namun demi meringankan penderitaan umatnya Rasulullah menanggung itu semua,"ucapnya

Sambung Ustad Abdul Haris dalam ceramahnya, Nabi SAW sangat menginginkan keimanan dan keselamatan umat, sehingga siang malam berdakwah dan berdoa kepada Allah SWT. (Red)


0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close