Breaking News

TK Negeri Dewi Anjani Bayan Tanamkan Jiwa Bhayangkara di Usia Dini

 


Lombok Utara, (postkotantb.com)  - Polsek Bayan  melaksanakan kegiatan pembelajaran Bertema " Pekerjaan Dengan TK Negeri Dewi Anjani Yang Mempelajari Tentang Profesi Kepolisian "di Mako Polsek Bayan Selasa, (28/2/2023).

Pembekalan pembelajaran tentang Profesi Kepolisian  di lakukan sejak usia dini kepada siswa-siswa TK,  merupakan hal yang sangat patut untuk dicontoh, selain menumbuhkan kembangkan  rasa percaya diri, siswa-siswi TK tersebut juga mananamkan rasa cinta terhadap Institusi Kepolisian agar tidak boleh takut kepada Bapak Polisi, karena Polri adalah sahabat anak, serta pengenalan tugas pokok Kepolisian terhadap siswa-siswi TK dapat mengajarkan sejak dini.

Disampaikan juga kepada siswa-siswi TK,  betapa pentingnya menjaga kamtibmas di tengah masyarakat di era globalisasi yang penuh dengan keterbukaan informasi publik.

Dalam pelaksanaan kegiatan  tersebut sebanyak 69 Siswa-Siswi TK Negeri Dewi Anjani dan 9 Guru Didik  di sambut langsung oleh Kepala Kepolisian Sektor Bayan Iptu Sugi Jaya S.H. di mako Polsek Bayan.


Kepala Kepolisian Resor Lombok Utara Akbp I Wayan Sudarmanta S.I.K., M.H. melalui Kepala Kepolisian Sektor Bayan Iptu Sugi Jaya S.H. menegaskan Bahwa pengenalan profesi Kepolisian kepada siswa-siswa TK di usia dini  merupakan hal yang bagus kita tanaman kepada anak anak sebagai pengenalan tentang  profesi Kepolisian dan tugas pokok Kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat selain penegakan hukum serta memperkenalkan  alat-alat yang digunakan oleh seorang abdi negara sebagai Insan Bhayangkara dalam pelaksanaan tugasnya supaya dapat meningkatkan minat siswa-siswi TK Dewi Anjani tersebut untuk bergabung menjadi Keluarga Besar Institusi Kepolisian Republik Indonesia dari sejak dini.

Mengingat tingkat minat masyarakat Bayan, umumnya di wilayah Kabupaten Lombok Utara masih kurang untuk bergabung dengan Institusi Kepolisian.tutup mantan KBO Reskrim. (@ng)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close