Breaking News

Polres Lombok Tengah Segera Lakukan Pergeseran Pejabat

 


AKBP Irfan Nurmansyah Kapolres Lombok Tengah


Lombok Tengah (postkotantb.com) - Kapolres Lombok Tengah (Loteng) AKBP Irfan Nurmansyah menyampaikan, pihaknya akan segera melakukan pergeseran pejabat. Pergeseran pejabat tersebut, kata dia, untuk melakukan penyegaran di instansi yang dipimpinnya.

''Ada memang beberapa pejabat kami yang akan digeser. Itu adalah untuk merefresh suatu instansi; untuk penyegaran,'' kata Irfan saat dikonfirmasi awak media, Kamis minggu kemarin.

Namun, Irfan belum bisa membeberkan nama-nama para pejabat yang akan digeser serta jabatan yang akan diduduki nanti. Hal itu, ungkap Irfan, karena pihaknya masih menunggu kedatangan pejabat baru yang akan pindah dari Mapolres lain di Polda NTB.

''Karena kami masih menunggu pejabat-pejabat yang dari Mataram dan yang lain yang akan masuk dulu setelah mereka dilepas dari tempat tugas sebelumnya,'' imbuh Kapolres humoris tersebut.

Dari informasi yang dihimpun postkotantb.com, beberapa pejabat Polres yang sudah jelas menduduki posisinya antara lain: Kasat Reskrim yang sebelumnya dijabat IPTU Redho Rizky Pratama, posisinya digantikan Kasat Narkoba, IPTU Hizkia Siagian.

Sedangkan, Kasat Narkoba dijabat Kapolsek Pujut, IPTU Derpin Hutabarat. ''Kasat Reskrim, beliau lanjut sekolah. Yang sudah kami serahterimakan cuma beliau, karena secepatnya berangkat ke Jakarta untuk sekolah,'' ungkap Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan serah terima para pejabat baru paling lambat akan dilakukan setelah 14 hari. Terhitung sejak awak media mengonfirmasi perihal pergeseran pejabat ini.

''Paling lambat itu 14 hari (Rabu, 19 April pekan depan, red),'' pungkas Kapolres. (wan)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close