Breaking News

Peringati Hari Kesehatan Se Dunia : RSUD Asy-Syifa' Gelar Operasi Katarak Gratis

 


Foto Istimewa/Erwin Tirta


Sumbawa Barat (postkotantb.com)- Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat melalui Dinas Kesehatan (Dikes) Sumbawa Barat dan RSUD Asy-Syifa' Sumbawa Barat, kerja sama dengan Dikes Provinsi NTB dan Rumah Sakit Mata NTB menggelar bakti sosial (Baksos) berupa Operasi Katarak gratis, Minggu (24/12/2023).


Kegiatan yang terselenggara dalam rangka memperingati hari Kesehatan Dunia Tanggal 12 Oktober 2023 lalu ini, didukung penuh Perdami NTB, The Fred Hollow Foundation dan PT. Amman Mineral Nusa Tenggara.

Pada kesempatan ini, Sekda Sumbawa Barat, Amar Nurmansyah, menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih atas dukungan sejumlah pihak, dalam mensukseskan kegiatan baksos tersebut.

"Operasi katarak ini adalah untuk mendekatkan pelayanan ke masyarakat terutama yang lokasi timggalnya jauh dari RS Mata NTB," ungkapnya.


Baksos ini dijadwalkan terlaksana selama dua hari. Tercatat ada sebanyak 157 pasien dari 175 pasien yang melakukan screening di puskemas, sudah berhasil di operasi pihak rumah sakit tersebut. Sekda berharap, baksos ini ke depannya dapat dilaksanakan 2-3 kali dalam setahun.

"Ini mengingat masih banyak masyarakat di Sumbawa Barat yang terkena katarak dan jumlahnya terus bertambah setiap tahunnya," ujarnya.

Senada disampaikan Direktur RS Mata Provinsi NTB. Secara keseluruhan sebut direktur dr Cahya Dessy Rahmawati. Sp.M, jumlah penderita Katarak di NTB mencapai 4 persen. Sehingga dibutuhkan kerja sama yang kuat dari banyak pihak, demi menyelamatkan masyarakat dari kebutaan.

"Karena kita butuh kerjasama yang kuat untuk terus memerangi Kebutaan akibat katarak ini," imbuhnya.


Sementara itu, Direktur RSUD Asy-Syifa Sumbawa Barat, dr.Carlof Sitompul mengaku, selain baksos ini, pihaknya juga membuka layanan sekaligus operasi katarak untuk masyarakat. Baksos ini pun menjadi bagian dari upaya peningkatan tindakan penyembuhan masyarakat penderita Katarak, mengingat jumlah penderita yang masih banyak.

"Kami siap mendukung penuh kegiatan ini karena sejalan dengan motto kami, Berbuat Baik dan selalu hadir untuk masyarakat," tandasnya. (Erwin)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close