Breaking News

Dikbud NTB: Juknis SMK Sama dengan Tahun Sebelumnya

Dikbud NTB
Ilustrasi.

Mataram (postkotantb.com)- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) NTB, melalui Sekretaris Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Muazzam mengatakan, untuk petunjuk teknis (Juknis) PPDB khusus SMK, masih dalam pembahasan.

"Insa Allah pekan ini akan keluar pekan ini," ungkapnya, Kamis (16/05).

Ia menjelaskan, Juknis PPDB yang akan diterbitkan untuk SMK tahun ini, tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya. Masih mengacu pada Permendikbud Nomor 21 tahun 2021.

"Masih sama, tidak ada yang berubah. Baik tentang jalur dan zonasinya,"terangnya.

Kepala Bidang (Kabid) SMK, Dinas Dikbud NTB, Ahmad Muslim berharap, ke depannya pendidikan di SMK sesuai dengan upaya revitalisasi,  sehingga dapat melahirkan siswa yang berkompeten, sesuai dengan keahliannya.

"Begitu tamat, sudah siap kerja dan mandiri berusaha,"

Pada sisi lain, PPDB tahun ini Dinas Dikbud NTB juga telah menyiapkan SMK terbuka. Sekolah ini sebagai akses bagi masyarakat pelosok, agar bisa mendapatkan pendidikan, meski sambil bekerja.

"Saat ini, Dinas Dikbud NTB telah menyiapkan SMK terbuka baik di Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa," tutupnya.(RIN)
 

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close