Breaking News

KPU Selenggarakan Jalan Sehat "Damai Melbao" Jelang Tahapan Pilkada Lotara 2024

 


Lombok Utara (postkotantb.com) - Dalam rangka sosialisasi pelaksanaan tahapan dan jadwal pemilihan umum Tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Utara menggelar kegiatan jalan sehat pemilu damai 2024 yang dilaksanakan di lapangan Umum Tioq Tata Tunq, Minggu (09/06/2024).

Ketua KPU KLU, diawali sengan ucapan maaf kepada segenap pengguna jalan raya barangkali terganggu dengan konsisi jalan selama berlangsungnya kegiatan jalan Sehat "MelBao".


Selanjutnya dalam laporannya Ketua menyampaikan jalan sehat pemilu adalah salah satu cara KPU KLI untuk menyemarakkan pesta demokrasi lima tahunan agar berlangsung dengan damai. “Sehingga menciptakan lingkungan yang aman dan adil bagi seluruh peserta pemilih,” ungkapnya.

“Mari kita menjaga ketertiban, keamanan dan kondusifitas di Kabupaten Kabupaten Lombok Utara ini dan mari kita sukseskan Pemilu Tahun 2024,” ujarnya.


Dirinya berpesan kepada masyarakat Jalan Sehat "Damai Melbao" agar menggunakan hak pilih dan walau nantinya pilihan berbeda-beda tetapi harus tetap menjaga persatuan dan persaudaraan.

Pada kesempatan ini, Bupati Djohan Sjamsu lepas peserta jalan sehat Pemilu "Damai Melbao" yang diselengarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Utara Minggu 9 Juni 2024  dalam rangka mendukung optimalisasi sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, bertempat di lapangan Umum Tioq Tata Tunak Tanjung.

Bupati menyambut baik adanya kegiatan jalan sehat pemilu damai "Mel Bao" yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Lombok Utara untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilu tahun 2024. Diharapkan juga KPU KLU bisa melaksanakan seluruh tahapan sesuai dengan ketemtuan yang berlaku,” jelasnya.

Djohan Sjamsu menitipkan pesan kepada KPU KLU sebagai penyelenggara Pemilu bisa bekerja sesuai dengan tugas dan kewenangannya. “Laksanakan tugas secara professional dan tetap menjunjung tinggi asas-asas sebagai penyelenggara pemilu yang memiliki independent dan netralitas yang tinggi,” tegas Bupati Djohan Sjamsu.

Ketua KPU KLU, Nizamudin.,S.Sos.I, pada penyampaiannya mengatakan ;
“Pemilu serentak ini harus jadi momentum terbaik mewujudkan Pemilihan Umum yang berkualitas dan berintegritas serta independent".


Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Bupati Lombok Utara, H Djohan Sjamsu.SH, Ketua KPU Prov. Nusa Tenggara Barat, unsur Forkopimda, Kapolres KLU bersama sejumlah anggotanya, TNI, Bawaslu KLU dan ratusan masyarakat umum ikut serta l jalan sehat, "MelBao" serta tamu undangan lainya. Setiba di Finish, panitia mengumumkan pemenang Dollpreis dan membagikannya kepada segenap pemenang (@ng)


0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close