Breaking News

Bhabinkamtibmas Monitoring Seleksi Penerimaan Murid Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara

 


Sumbawa Barat, (postkotantb.com) – Bhabinkamtibmas Desa Lamusung, Brigpol Ari Irfandana, melaksanakan kegiatan monitoring tahapan sistem Penerimaan Murid Baru (PMB) SMA Kemala Taruna Bhayangkara bertempat di SMP Negeri 2 Seteluk, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Sabtu, (10/01/2026).

Pendampingan tersebut bertujuan memberikan rasa aman, nyaman, serta dukungan moril kepada para peserta seleksi dan memastikan seluruh rangkaian seleksi berjalan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.

Monitoring ini dilaksanakan bersama para guru SMPN 2 Seteluk yang turut berperan aktif dalam mendampingi serta mengawasi jalannya proses seleksi.

Kapolres Sumbawa Barat melalui Kasi Humas Iptu Ardiyatmaja menyampaikan bahwa kehadiran anggota Polri dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen Polri memastikan setiap proses seleksi berjalan secara transparan dan kondusif.

“Bhabinkamtibmas hadir untuk memastikan proses Penerimaan Murid Baru berjalan sesuai ketentuan dan memberikan motivasi kepada para siswa agar tetap percaya diri juga semangat dalam mengikuti seleksi,” ujar Iptu Ardiyatmaja.

Dengan adanya kegiatan monitoring dan pendampingan ini, diharapkan seluruh tahapan Penerimaan Murid Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara dapat berjalan dengan lancar serta memberikan hasil terbaik bagi para peserta seleksi. (Amry)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close