Breaking News

Gelar Imtaq, Kepala SDN 04 Ampenan ingatkan Pentingnya Menjaga Kebersihan

Siswa SDN 4 Ampenan mengikuti kegiatan Imtaq rutin yang di gelar pihak sekolah
Mataram (postkotantb.com)- Sekolah Dasar Negeri O4  Ampenan memiliki beberapa kegiatan khusus dalam menigkatkan Iman dan Taqwa siswanya.

Hal ini di sampaikan kepala sekolah SDN 04 Ampenan Mariani saat di temui wartawan media ini Senin (2/3)

Menurut Mariani, kegiatan Imtaq tersebut untuk menjadikan siswa siswinya yang agamais, beriman dan taqwa pada Tuhan Yang Maha Esa. Selain itu kami juga mengutamakan kebersihan lingkungan sekolah. "kita selalu menyiapkan kantong plastik buat siswa, yang nantinya bisa digunakan tempat sampah yang dipungut di halaman sekolah, tampah harus dibuang sembarangan." Kata Mariani S.Pd.

Tambahnya selain itu adapula pelaksanaan Shalat Zuhur berjamaah, Tafakur serta setiap serta setiap Jum'at ada pembirian cerama agama  dari guru agama." Setiap pagi juga siswa diharus terlebih dulu membacakan Asmaul Husna dan membacakan ayat pendek sebelum masuk kelas, "ujarnya.

Asmaul Huana dan ayat ayat pendek yang subacakan oleh siswa sebelum jam pelajaran di mulai.Jadi saat siswa masuk kelas, siswa bisa mengikuti pelajarn dengan tenang dan nyaman.

Kegiatan yang terpusat pada Iman dan Taqwa ini merupakan salah satu kegiatan yang kami lakukan di SDN 4 Ampenan, pungkasnya.

Di tempat sama wali kelas 5 Asri Yunawati S.Pd yang juga salah satu Kordinator Bank Sampah, mengatakan sebelum masuk kelas, pada hari Rabu dan Sabtu pukul 07, siswa di anjurkan melakukan senam pagi, terang Asri.

Selain itu siswa juga diberikan amanah dan tugas secara gantian melakukan piket. Piket ini dimaksudkan untuk lebih meningkatkan disiplin siswa.Serta, dengan melakukan piket, siswa akan sadar kalau kebersihan itu sangat penting dan perluh di jaga. 

Sehingga, siswa siswi tidak membuang sampah sebarangan, tapi memungut sampah menaruh pada kantong plastik yang sudah sekolah siapkan, pungkas.

Sementara seorang siswi Livia kelas 4 mengatakan dengan adanya Bank Sampah si sekolah, kami sangat senang senang karena dengan memungut kami bisa menambah uang jajan. Dengan menukar sampah yang kami pungut dengan Vocher belanja, kata Livia.

Lanjut Livia, dengan adanya Bank Sampah di Sekolah secara tidak langsung bisa mengurangi beban dari orang tua kami buat uang jajan, tambahnya singkat.

Livia mengucapkan banyak terimakasih kepada kepala sekolah maupun guru yang sudah membentuk Bank sampah di sekolah, ucap Livia .(Lalu)

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close