Breaking News

Ketua IOSKI NTB Kukuhkan Ketua dan Pengurus Kecamatan, Dirangkaikan Dengan Senam Massal.


Sumbawa Besar,  (postkotantb.com)  - Senam Massal yang dirangkaikan dengan Pengukuhan Ketua dan pengurus  Ikatan Olah Raga Senam Kreasi Indonesia (IOSKI) Kecamatan Alas berlangsung di lapangan Sport Center Desa Kalimango, Jum'at, (25/3)


Pengurus Ikatan Olah Senam Kesegaran Indonesia Kecamatan Alas masa Bhakti 2022-2027 resmi dilantik oleh Ketua IOSKI Provinsi NTB Hj Sri Yulianti.

Pada acara pengukuhan tersebut pengurus IOSKI Provinsi dan Kabupaten,  bersama rombongan ikut menyaksikan langsung jalannya acara pengukuhan Ketua IOSKI Kecamatan Alas .

Dalam sambutannya, Hj Sri Yulianti . menyampaikan, IOSKI sebagai organisasi yang bergerak dalam bidang olahraga, senantiasa diharapkan bisa meningkatkan eksistensi wanita di seluruh Indonesia dalam mengembangkan  olahraga yang sesuai dengan budaya dan kepribadian bangsa Indonesia.

Olahraga tidak lagi dipandang sebagai kegiatan untuk menjaga kebugaran tubuh semata, namun olahraga sudah menjadi bagian dari kebutuhan hidup manusia. Terlebih saat ini wanita sudah banyak menghabiskan waktunya untuk bekerja atau beraktivitas lain sehingga waktu untuk berolahraga terlupakan. Ungkapnya.

Dengan adanya IOSKI di setiap Kabupaten Kota dan sekuruh Kecamatan diharapkan mampu memberikan motivasi kepada masyarakat untuk senantiasa hidup sehat dengan olahraga yang teratur. Harapnya

“Sebagai Ketua Provinsi IOSKI,saya mengarahkan visi kepengurusan IOSKI untuk meningkatkan kesadaran berolahraga untuk wanita dan anak Indonesia, yang berwawasan budaya dan kepariwisataan.

Melalui program ini diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme pengurus baik di tingkat Provinsi, Kabupaten maupun di tingkat Kecamatan membangun kesadaran berolahraga yang berwawasan pariwisata, dengan membawa adat istiadat dan budaya bangsa, serta bersinergi dengan seluruh potensi keolahragaan yang ada dan stakeholder terkait untuk mencapai tujuan yang kita harapkan, apalagi saat ini masih dalam situasi Pandemi menuju endemi.” tandas Hj Sri Yulianti.

Ditegaskannya,  pengurus baru IOSKI Kecamatan Alas masa bakti 2022-2027 diharapkan mampu menyusun program kerja kedepan, dapat melakukan usaha untuk meningkatkan peran wanita dalam pengelolaan dan pembinaan olahraga khususnya bagi wanita dan anak-anak serta remaja.

Mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Alas untuk terus berolahraga agar kesehatan tubuh tetap terjaga serta meningkatkan prestasi olahraga wanita, yang akan memberikan semangat pembaharuan bagi organisasi kedepan dan harus mampu melakukan kerja sama dengan pemerintah daerah serta dengan organisasi lainnya. Hal tersebut dalam rangka membangun rasa cinta olahraga dan menciptakan keluarga yang sehat sejahtera.ungkapnya

“Saya mengharapkan dalam 6 bulan dapat dilaksanakan minimal 2 atau 3 kali olahraga massal, baik melalui lomba atau senam massal". Imbuhnya

Melestarikan dan menciptakan inovasi baru terhadap senam yang telah ada, maupun menciptakan gerakan senam baru yang dapat memberikan motivasi kepada masyarakat untuk lebih giat berolahraga baik remaja, dewasa, dan lansia. "Pada prinsipnya, IOSKI dapat menyusun kegiatan yang sederhana dan dapat dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat luas." Pungkasnya.(Lalu)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close