Breaking News

Dandim 1628/SB dan Kapolres KSB,Pimpin Pengamanan Unras Kenaikan Harga BBM

 


Sumbawa Barat, (postkotantb.com) – Pemerintah resmi menetapkan kenaikan harga BBM bersubsidi yang diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka Jakarta tanggal 3 September 2022.

Guna menjaga kondusifitas dan menciptakan situasi wilayah tetap aman saat pelaksanaan aksi unjuk rasa penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi, Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat Letnan Kolonel Inf Octavian Engalana Partadimaja bersama Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin,. Pimpin langsung pengamanan aksi unjuk rasa penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi di depan kantor DPRD Kabupaten Sumbawa Barat Jln. Raya Taliwang Telaga Bertong Kel.2Telaga Bertong Kec.Taliwang Kab.Sumbawa Barat

Hal tersebut disampaikan Dandim 1628/SB Letkol Inf Octavian Englana Partadimaja dalam rilis tertulis di Sumbawa Barat Jum'at (09/09/22)

Sebelum Melaksanakan kegiatan pengamanan aksi unjuk rasa Melaksanakan apel gabungan dihalaman Polres Sumbawa Barat guna memastikan  anggota yang terlibat  pengamanan agar melakukan tindakan persuasif dilapangan bertindak humanis dalam  menghadapi aksi demonstran namun tetap memberikan pemahaman kepada demonstran agar dalam menyampaikan inpirasi dengan cara cara elegan tertib dan tidak anarkis.


Lanjut Dadim saya bersama Kapolres Sumbawa barat sengaja turun langsung ke lapangan untuk
memastikan jalannya aksi unjuk rasa dari demonstran berjalan tertib mencegah  terjadi tindakan anarkis karena bila terjadi anarkis akan berpengaruh pada kondusifitas wilayah tentunya akan berdampak pada kegiatan sosial masyarakat lainnya.

Alhamdulillah selama berjalan  aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh adik- adik Mahasiswa di depan Kantor DPRD Kabupaten Sumbawa Barat berjalan tertib dan tidak ada yang anarkis. (red)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close