Breaking News

SMK N 1 Lopok, Ikut Kompetisi FLS2N Tingkat Nasional Untuk Lomba Musik Tradisional

 


Sumbawa Bwsar, (postkotantb.com) - Kompetisi seni pelajar terbesar di Indonesia, yakni FLS2N, kini sudah memasuki tahapan akhir. Beberapa waktu yang lalu, telah
diumumkan para peserta yang lolos ke tingkat nasional untuk memperebutkan medali emas, perak, perunggu, dan juga kategori khusus lainnya.
sesuai dengan surat
Hasil Penilaian Karya Peserta Tingkat Provinsi dan
Usulan Peserta FLS2N Jenjang SMK Tingkat
Nasional Tahun 2022 Secara Online.


Pengumuman peserta FLS2N jenjang SMK untuk tingkat nasional telah diumumkan oleh Pusat Prestasi Nasional lewat Surat Keputusan Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia Sekretariat Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 0394/J7.1/PN.01/2022 tentang Penetapan Peserta Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Nasional Jenjang Sekolah Menengah Kejuruan Tahun 2022.

Festival Lomba Seni Siswa Nasional atau yang lebih dikenal dengan FLS2N adalah kompetisi di bidang seni bagi peserta didik. Di tahun 2022 ini, tema yang diangkat adalah “Memuliakan Kearifan Lokal Menembus Dunia”.


Untuk diketahui di jenjang SMK, ada 9 cabang lomba yang di ikuti oleh peserta didik. Di antaranya adalah: 1) Cipta Lagu, 2) Film Dokumenter, 3) Film Fiksi, 4) Gitar solo, 5) Menyanyi solo, 6) Monolog, 7) Musik Tradisi Daerah, 8) Seni Lukis, 9) Tari Tradisional.

SMK N 1 Lopok berhasil meraih peringkat pertama untuk mata Lomba  Musik Tradisional. Sehingga Lolos ke Tingkat Nasional.

Kepala SMK N 1 Lopok, Ansari, S.Pd., M.Pd saat  dikonfirmasi wa postkotantb.com di ruang kerjanya mengatakan bahwa, jangan pernah puas dengan  prestasi yang telah berhasil kalian raih, karena kalian masih harus berjuang lebih keras lagi untuk lolos ke tingkat nasional, dan jangan lupa untuk lebih  mempersiapkan diri untuk tahap selanjutnya.
 
Ansari  juga menyampaikan terima kasih kepada segenap keluarga besar SMKN 1 Lopok, yang telah ambil bagian dalam suksesnya Kegiatan shooting yang akan dikirim secara online ke panitia Nasional. Ujar Ansari.(Ari)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close