Breaking News

Euforia Peserta Banjiri Event Sunset Colour Run 2022

Dok. RIN.
 

Lobar (postkotantb.com)- Pemerintah Kabupaten Lombok Barat (Lobar), melalui Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) dan Dinas Pariwisata (Dispar), menggelar Event Sunset Colour Run 2022 di Halaman Aruna Senggigi Hotel, Kecamatan Batu Layar, Sabtu (29/10/2022).

Kendati merupakan agenda tahunan, Event yang terselenggara kali ini tergolong perdana, setelah sebelumnya fakum akibat Pandemi COVID 19. Untuk lebih memeriahkan event ini, Dispora Lobar menyediakan berbagai doorprize menarik serta Grandprize berupa 1 unit motor listrik. 
 

Terlebih lagi dengan adanya semprotan serbuk warna warni, serta dihibur oleh pertunjukan musik DJ dengan suara sound sistem yang menggelegar, memberikan sensasi luar biasa. Tidak heran jika event ini dibanjiri euforia para peserta event.  

Jumlah peserta pun membludak. Dari estimasi jumlah peserta sebanyak 2500 orang, meningkat mencapai 3500 sampai 4000 peserta, baik yang mendaftarkan diri secara online maupun offline.  

Bupati Lobar, H. Fauzan Khalid, menuturkan, event ini diadakan dalam rangka mengembalikan geliat kepawisataan Lobar, mengingat NTB dalam waktu dekat akan ada Event World Superbike (WSBK) 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah (Loteng), November mendatang.

Dok. RIN.

"Sekarang ini, menjelang WSBK hotel-hotel di Kawasan Pantai Senggigi sudah full. Belum lagi bicara saat event balap itu mulai, belum lagi saat pasca WSBK," tutur Bupati Lobar, usai melepas peserta Sunset Colour Run.

Pihaknya berharap, dengan adanya event-event yang diselenggarakan di Lobar, semakin meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan. "Mudah-mudahan cara kita menhidupkan kawasan wisata pantai Senggigi dapat terus menarik tamu," harapnya.

Senada disampaikan Kepala Dispora Lobar, H. Arbain Ishak. Diakui bahwa rencana awal, seluruh badan jalan dimanfaatkan untuk rute para peserta. Namun hal itu dikhawatirkan akan menggangu pengguna jalan yang melintas. Sehingga, pihaknya menggunakan sebagian badan jalan dengan sistem Conter Flow.

"Sempat memang terkendala soal rute. Tapi  syukur alhamdulillah, event ini sukses terselenggara dengan sangat meriah," imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya  menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama seluruh pihak dalam rangka mensukseskan event Sunset Colour Run ini. Pekan depan, pihaknya akan menggelar event-event lainya, demi memancing kunjungan wisatawan.

"Mudah-mudah jumlah pengunjung bisa bertambah lagi, supaya geliat pariwisata Lobar kembali normal," harapnya.(RIN)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close