Breaking News

Fakultas Hukum UNSA Gelar Debat Empat Fundamental Kebangsaan Jilid III

 


Penyerahan hadiah oleh Wakil III DPRD Kabupaten Sumbawa Nanang Nasrudin.S.Ap.,MM.INOV


Sumbawa Besar, (postkotantb.com )-
Pengertian Empat fundamental Kebangsaan Dalam Materi Sosialisasi dijelaskan tentang
Empat fundamental  kebangsaan adalah antara lain ,"NKRI , pancasila, UUD 45 dan Bhinneka Tunggal ika, tiang penyangga yang kokoh (soko guru) agar rakyat Indonesia merasa nyaman, aman, tenteram dan sejahtera serta terhindar dari berbagai macam gangguan terhadap Negara.

Empat pilar disebut juga fondasi atau dasar yang menentukan kokohnya bangunan, tentang
Kehidupan Berbangsa dan Bernegara, yang mempunyai  nilai nilai luhur yang harus dipahami oleh seluruh rakyat indonesia.

Dalam sambutannya Rektor Universitas Samawa (UNSA ),Prof.Dr. Syaifuddin Iskandar ,M.Pd  yang diwakili Dekan Fakultas Hukum Universitas Samawa (UNSA ), Dr Lahmudin SH.M.Hum menyampaikan, akan menjadi panduan dalam kehidupan ketatanegaraan untuk mewujudkan bangsa dan negara yang adil, makmur, sejahtera dan bermartabat,


Dr.Lahmudin Zuhri juga menyampaikan,dalam kegiatan debat 4 fundamental ini di laksanakan di ruang sidang Fakultas Hukum Universitas Samawa , dari Tanggal 13 s/d 15 Maret 2023 ,dengan Tema ," Mengukuhkan nilai 4Fudamental Kebangsaan Guna Membangun Sadar Kritis Generasi Emas 2045 mendatang untuk dapat menciptakan manusia yang Gemilang bertanggung jawab dengan kemampuan SDM yang siap  menjawab era Digitalisasi dan menciptakan generasi  bersifat kritis untuk membangun NKRI.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut,"Dandim 1607/Sumbawa di wakili Kpt.Cba Ruslan (Pasi Log), Kapolres Sumbawa diwakili Ipda Ilham Darwis KBO Sat Linmas,BIN dan ketua KPU Kabupaten Sumbawa.

Di tempat yang sama wakil Ketua III DPRD Kabupaten Sumbawa, Nanang Nasrudin,S.Ap,.MM.INOV.,sebelm menutup kegiatan Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid III saat di wawancarai postkotantb.com juga berharap agar kegiatan Debat 4 Fundamental Kebangsaan ini bisa di lakukan,sebagai upaya mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara, terhadap generasi muda.


Diapun siap membantu dari segala macam aspek untuk mendukung,sebagai wakil Rakyat yang diamanatkan oleh Rakyat tentunya akan kembali kepada Rakyat,Dalam menciptakan generasi milenial,generasi yang merdeka dan berbudaya," tandasnya,.

Sementara peserta Debat yang di ikuti dari SMA,SMK ,dan MA se kabupaten Sumbawa,yang berhasil meraih juara antara lain,Juara 1 dari SMAN 1 Kecamatan Moyo Hulu,Juara II SMAN III Sumbawa dan juara III SMAN I kecamatan Lape.
(Well)


0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close