Breaking News

Tabrakan Yamaha Vega Versus Honda Mega Pro, Satu Patah Tulang dan Satu Luka Robek di Mulut.

 


Dompu, (postkotantb.com)  - Kecelakaan Lalu Lintas antara Motor Yamaha Vega ZR tabrakan dengan Motor Honda Mega Pro GP., mengakibatkan satu pengendara alami patah tulang, satu lagi mengalami robe di bagian mulut.

Mendapat informasi terkait kejadian, Personil Polsek Pekat diteejunkan untuk memeriksa TKP, untuk melakukan identifikasi terkait kondisi salah satu korban yang dikabarkan telah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Dompu tersebut.

Saat dikonfirmasi media, Kapolsek Pekat, Iptu Muh Sofyan Hidayat, S.Sos., dalam keterangannya, membenarkan telah terjadi tabrakan dua pemotor di jalan Lintas Pasar Minggu Desa Pekat, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu Minggu, (12/03/2023) petang ini sekira pukul 18.30 Wita.

"Salah satu korban alami patah tulang, satu lagi mengalami luka robek dibagian mulut," imbuh Kapolsek.

Adapun kronologisnya, kata Kapolsek, kejadian berawal dari Umar Harun berada dari Dusun Tanjung Pasir Desa Calabai Kecamatan Pekat,tujuan menuju ke Desa Doropeti tiba-tiba di pertigaan Pasar Minggu, datang motor yang tidak memiliki lampu yang dari Desa Gunung Batu dengan tujuan ke Dusun Pancasila Desa Tambora.

"Kecelakaan tak terhindarkan, Umar Harun langsung menabrak motor Oldin," turur Kapolsek.

Mendapat informasi terkait kejadian, pihaknya langsung memerintahkan Anggota Personil Polsek untuk turun ke lokasi, untuk memeriksa kondisi korban sekaligus mengecek Tempat Kejadian Perkara (TKP).


"Pasca kejadian, kedua korban langsung dibawa ke puskesmas Calabai 1 oleh masyarakat yang kebetulan lewat di sekitar lokasi," jelas Kapolsek.

Kapolsek menambahkan, untuk sementara Umar Harun sudah di rujuk ke RSUD Dompu, dikarenakan mengalami luka patah tulang yang cukup serius dan kritis.

"Saat ini personil telah melakukan penggalangan terhadap kedua kelurga korban, toga, toma dan toda serta melakukan deteksi dini dan deteksi aksi," pungkas Kapolsek. (Red)


0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close