Breaking News

Sekda Sumbawa Pimpin Tim Safari Ramadhan di Kecamatan Maronge

 


Sekda H.Hasan Basri memberikan Sumbangan untuk Pembangunan Masjid Al-Amanah sebesar Rp.15.000.000, dan Bingkisan paket sembako kepada pengurus Masjid Al-Amanah,
10 buah Al-qur'an dari Kementeriam Agama kabupaten Sumbawa.Serta 5 buah alqur'an dan 2 buah berzanji dari Baznas Kabupaten Sumbawa. FOTO:Joni Johari PKN.



Tim gabungan safari ramadhan Pemerintah Kabupaten Sumbawa yang di pimpin Sekda Sumbawa bertolak ke Kecamatan Maronge kamis malam (06/04/2023),  Bertempat di Masjid Al-Amanah Desa Maronge, turut mendampingi Sekda Sumbawa dalam kegiatan tersebut Para Asisten, para Staf Ahli, Forkopimda, Camat Maronge, Kepala Desa Se-kecamatan Maronge dan Jamaah Sholat Tarawih.

Dalam sambutannya Sekretaris Daerah menyampaikan, bahwa hajat besar dari kegiatan Safari Ramadhan ini adalah untuk mempererat silaturahim antara Pemerintah dengan masyarakat dan sekaligus melihat secara langsung realisasi pembangunan juga untuk melihat kendala, hambatan dan kesulitan yang dihadapi masyarakat

Salah satu kewajiban desa adalah memenuhi standar pelayanan dasar kepada masyarakat desa terutama dalam pelayanan administrasi kependudukan seperti pengurusan e-ktp dan kartu keluarga jika standar pelayanan itu tidak terpenuhi maka berbagai layanan dasar lainnya juga sulit untuk terpenuhi karena itu saya minta perhatian kepada kepala desa untuk lebih fokus dalam memperbaiki berbagai layanan dasar bagi masyarakat, untuk mendapatkan BPJS maka masyarakat harus mempunyai KTP dan kartu KK, di samping itu juga pemerintah kabupaten Sumbawa telah menetapkan UHC (Universal Health Coverage) artinya Bagaimana masyarakat Sumbawa bisa mendapatkan layanan kesehatan secara gratis baik pelayanan dasar di Puskesmas maupun di rumah sakit. Ungkap Sekda

Pada kesempatan tersebut Sekda mengajak semua tokoh agama, tokoh masyarakat,  jajaran birokrasi dan segenap elemen masyarakat untuk lebih dewasa dan bijaksana dalam menyikapi perkembangan zaman dan perubahan sosial yang terjadi terutama dalam menjelang tahun politik 2024 mendatang sehingga kita tidak mudah terprovokasi terhadap hal-hal yang menyesatkan seperti berita-berita hoax di media sosial yang dapat berdampak negatif pada stabilitas sosial, budaya, dan ekonomi, politik dan keamanan di wilayah kita ini.


Lebih lanjut Sekda mengatakan Di dalam kehidupan ini Allah akan menguji setiap umat Islam yang berbahagia dengan berbagai musibah seperti kebakaran banjir dan lain sebagainya. Oleh karena itu hendaknya kita selalu bersabar dan melekatkan diri kepada Allah. Pinta Sekda

Untuk masyarakat yang akan menanam jagung sebaiknya jangan merambah hutan karena apabila hutan di Babat untuk menanam jagung di ketinggian 90 derajat maka musibah banjir dan longsor yang kita dapat, oleh karenanya mari sama-sama kita menjaga dan melestarikan hutan kita secara bersama-sama.

Dalam kegiatan Safari Ramadhan tersebut, atas nama Pemerintah Kabupaten Sumbawa, Seketaris Daerah memberikan Sumbangan untuk Pembangunan Masjid Al-Amanah sebesar Rp.15.000.000, dan memberikan Bingkisan paket sembako kepada pengurus Masjid Al-Amanah,
10 buah Al - qur'an dari Kementeriam Agama kabupaten Sumbawa. Serta 5 buah alqur'an dan 2 buah berzanji dari Baznas Kabupaten Sumbawa.

Di akhir sambutannya Sekda menyampaikan, kebahagiaan manusia bukan terletak pada jabatan dan harta tetapi kebahagiaan manusia yaitu dengan banyak mengingat/berdzikir kepada Allah bahwa kita melaksanakan sholat lima waktu, puasa serta ibadah lainnya karena Hidayah Allah. Oleh karena itu di dalam bulan Ramadhan ini marilah kita tingkatkan iman dan taqwa serta ibadah kita kepada Allah agar kita menjadi orang yang bertakwa," tutup Sekda. (Ari)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close