Breaking News

Event 'Manda Korean Festival' Banjir Euforia Para Korean Lover's, Ratusan Peserta Ikut Menari

Para Korean Lover's yang hadir di event Manda Korean Festival yang jumlahnya nyaris seribuan orang, ikut menampilkan kebolehannya mengikuti alunan musik yang dimainkan DJ Flowfi di Halaman Madrasah, Minggu (07/01).

Mataram (postkotantb.com)- Man 2 Mataram (Manda) Korean Festival yang diselenggarakan tahun ini di Halaman Manda Minggu (07/01), banjir euforia para Korean Lover's yang jumlahnya nyaris seribuan orang

Karena selain Explosive Dance, madrasah favorit ini juga mengundang guest star lainnya. Yaitu Black Boys serta DJ Flowfi yang diketahui, merupakan alumni madrasah tersebut.

"Memang untuk event Manda Korean Festival tahun ini kami menyelenggarakan dengan suasana yang berbeda, dengan menambah guest star," Ungkap Kepala Manda, H Syauki, melalui Waka Humas sekaligus pembina Manda Korean Club, Sitti Rahmi, di sela-sela event tersebut.

Event ini juga diramaikan dengan pembagian door prize, berbagai game menarik dan Talk Show. Terlebih lagi saat Battle Dance, hampir keseluruhan Korean Lover's yang menyaksikan event ini sangat antusias dan ikut menunjukan kebolehannya menari, mengiringi alunan musik DJ Flofers.

Hal ini membuat suasana event di madrasah kian pecah. Mrs. Rahmi, sapaan akrab Waka Humas itu menerangkan, event tahunan kali ini mengusung tema, Culture Bring Us Here (Budaya Mempersatukan Kita).

Tema ini disesuaikan dengan tujuan awal event, Yakni kembali menyeimbangkan antara budaya Indonesia dengan Kesenangan terhadap budaya Negara Korea. Salah satunya melalui Parade Hanbok dan Lambung Sasak.

"Kita ambil sisi positif dari budaya yang sedang digandrungi orang di seluruh dunia. Di Manda Korean Club ini, mempelajari bahasa, budaya, kuliner, skin care, dan juga sisi kesehatan. Event tahun media partner nya juga banyak dibanding tahun kemarin," sebutnya.

Event tahunan tersebut juga mempersatukan para Korean Lover's yang notabene berstatus siswa dari dari sejumlah sekolah dan mahasiswa dari perguruan tinggi di NTB. Kemudian pihaknya mengundang Lembaga Pendidikan Keterampilan (LPK) Nasional Lombok Timur, serta pengunjunga dari negara Korea.

"Intinya, dengan event ini, bagaimana anak-anak Gen Z dapat menguasai banyak bahasa asing. Soalnya, zaman sekarang harus bisa menguasai lebih dari satu bahasa asing. Diantaranya bahasa Korea. Belum lagi budaya disiplin negara Korea. Event ini kan sekali setahun. Tapi tiap minggunya tetap kami di klub belajar bahasa," terangnya.

"Selain menguasai bahasa Korea, mereka juga bisa menciptakan lapangan kerja melalui praktik wirausaha bidang kuliner. Jadi ke depannya mereka bisa buka kafe kecil yang menjajal makanan khas Korea. Apapun makanan, khususnya Korea, pasti laris manis," sambungnya.

Tidak menutup kemungkinan tahun depan tambah Mrs Rahmi, event Festival Korea ini akan dilaksanakan di luar area madrasah."Awalnya event ini kami adakan di Transmart, tapi karena pertimbangan ujian semester, jadi kami tempatkan di halaman madrasah," tutupnya.(RIN)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close