Breaking News

Kanwil BPN NTB Gelar Rakerda 2025, Fokus Efisiensi Anggaran dan Regulasi Pertanahan

 

Kanwil BPN NTB Gelar Rakerda 2025, Fokus Efisiensi Anggaran dan Regulasi Pertanahan
Rapat Kerja Daerah (Rakerda) 2025 pada Jumat, 14 Februari 2025. Foto Ist/postkktantb.com
Mataram (postkotantb.com)  – Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) 2025 pada Jumat, 14 Februari 2025. Kegiatan ini diadakan dalam rangka membahas strategi efisiensi anggaran serta mengkaji ulang regulasi pertanahan agar lebih selaras dengan sektor lain.

Rakerda ini dibuka langsung oleh Kepala Kanwil BPN NTB, Lutfi Zakaria, S.I.P., M.H., yang menegaskan pentingnya peningkatan literasi mengenai berbagai regulasi yang berkaitan dengan pertanahan.

“Ke depannya, kita harus memperluas pemahaman, tidak hanya tentang pendaftaran tanah, tetapi juga regulasi lain yang terkait, seperti kehutanan, pesisir, sungai, dan pantai. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir risiko pertanahan yang kerap terjadi,” ujar Lutfi dalam sambutannya.

Dalam Rakerda ini, dibahas sejumlah poin penting, termasuk penyusunan program kerja mendatang serta peningkatan kapasitas SDM dalam memahami regulasi pertanahan secara lebih menyeluruh.

Sebagai bentuk apresiasi atas kinerja selama tahun 2024, Kakanwil BPN NTB juga memberikan penghargaan kepada seluruh Kantor Pertanahan Kota/Kabupaten se-Provinsi NTB atas dedikasi mereka dalam melaksanakan program pertanahan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota/Kabupaten se-NTB beserta jajarannya, yang turut berdiskusi mengenai tantangan dan strategi dalam meningkatkan pelayanan pertanahan di daerah masing-masing.

Dengan adanya Rakerda ini, Kanwil BPN NTB berharap dapat meningkatkan efektivitas pelayanan pertanahan serta memperkuat sinergi dengan sektor-sektor terkait demi menciptakan tata kelola pertanahan yang lebih baik di masa depan. (red)

#IndonesiaLengkap
#ATRBPNKiniLebihBaik
#ATRBPNMajudanModern
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#SetiapKitaAdalahHumas
#BerAKHLAK
#BanggaMelayaniBangsa
#KanwilBPNNTB

#IndonesiaLengkap
#ATRBPNKiniLebihBaik
#ATRBPNMajudanModern
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#SetiapKitaAdalahHumas
#BerAKHLAK
#BanggaMelayaniBangsa
#KanwilBPNNTB

Editor: Aminuddin


0 Komentar

Posting Komentar
Mulya Residence

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close